Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siap-siap, Lazada Tebar Diskon Selama Tiga Hari untuk Harbolnas 12.12

Kompas.com - 11/12/2020, 12:24 WIB
Elsa Catriana,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Lazada Indonesia melanjutkan tradisi dengan menghadirkan pesta diskon terbesar akhir tahun, bertajuk Lazada 12.12 Garbolnas, Tiga Hari Belanja Online Nasional.

Diselenggarakan pada 12-14 Desember 2020, Lazada berharap dapat meningkatkan pengalaman konsumen dalam berbelanja online dan melipatgandakan kebahagiaan di akhir tahun.

Selain promo dahsyat berupa diskon hingga 99 persen, flash sale mulai dari Rp 12, promo bebas ongkir dan penawaran menarik dari brand premium yang patut ditunggu-tunggu.

Baca juga: Harbolnas 12.12, Ada Diskon Hingga 70 Persen untuk Belanja Bahan Makanan di GoMart

Lazada juga menghadirkan serangkaian hiburan favorit untuk menemani para konsumen berbelanja dengan berbagai hadiah menarik, termasuk dua unit mobil sebagai Grand Prize untuk konsumen yang beruntung.

Chief Marketing Officer Lazada Indonesia Monika Rudijono mengatakan pihaknya akan selalu memberikan pengalaman belanja online yang lebih meriah lagi di tahun yang penuh tantangan ini.

"Oleh karena itu, melanjutkan tradisi festival belanja akhir tahun, kami menghadirkan Lazada 12.12 Garbolnas-Tiga Hari Belanja Online Nasional, yang kami harapkan dapat memberikan #ExplosionOfJoy, atau luapan keceriaan yang lebih heboh, tidak hanya bagi semua konsumen di Indonesia namun juga bagi seller dan mitra brand kami yang telah mempercayai kami di tahun yang sulit ini," ujar Monika mengutip siaran persnya, Jumat (11/12/2020).

Selain menyajikan beragam promo dahsyat dan harga banting, Lazada juga kembali menghadirkan serangkaian acara hiburan dengan sederet artis ternama dan kesempatan untuk memenangkan miliaran voucher dan hadiah spektakuler.

Seluruhnya dapat dinikmati konsumen jelang dan saat Garbolnas berlangsung melalui kanal livestreaming, LazLive, di aplikasi Lazada, seperti Guess It 12.12 (10 Desember 2020, pukul 16.00–21.00 WIB), Lazada 12.12 Garbolnas Grand Show (11 Desember 2020, pukul 19.30–21.00 WIB) dan program talk show terbaru dari Lazada, Ratu Jumawah (12 – 14 Desember 2020, 18.30–20.00 WIB).

Baca juga: Siap-siap Harbolnas 12.12, Simak Imbauan Badan Perlindungan Konsumen

Selain hiburan, Lazada juga telah mempersiapkan seluruh ekosistem, mulai dari platform, persiapan seller dan brand, logistik hingga layanan konsumen untuk memastikan konsumen memiliki pengalaman berbelanja terbaik dan memberikan kesempatan bagi brand dan seller untuk menjangkau lebih banyak konsumen di Lazada 12.12 Garbolnas tahun ini.

Chief Customer Officer Lazada Indonesia Ferry Kusnowo mengatakan, pihaknya akan selalu memberikan konsumennya pengalaman belanja yang menyenangkan di Lazada.

"Karena itu khusus untuk 12.12 ini, kami telah menyiapkan lebih dari 2.000 drop off point untuk memudahkan sellers maupun brand mengirimkan pesanan-pesanan konsumen," kata Ferry.

Selain itu, Lazada juga telah mempersiapkan lebih dari 10 warehouse, 11 sortation centers dengan 3 diantaranya sudah terotomatisasi, 110 hubs dan lebih dari 12.000 kurir Lazada yang siap mendukung dan memastikan barang pesanan konsumen diterima dengan baik dan tepat waktu.

Ferry menambahkan, untuk kemudahan transaksi, pada Lazada 12.12 Garbolnas kali ini Lazada juga telah bekerja sama dengan mitra strategis untuk menghadirkan metode pembayaran baru.

Baca juga: Harbolnas 12.12, Akulaku Tebar Voucer dan Hadiah hingga Miliaran Rupiah

Checkout lebih mudah dengan dengan menggunakan OVO dan Debit online dengan Debit BCA Mastercard, di mana konsumen dapat memperoleh cashback serta beragam diskon tambahan.

Agar mitra brands dan sellers dapat memperluas jangkauan ke lebih banyak konsumen di ajang Lazada 12.12 Garbolnas, Lazada mengoptimalkan berbagai fitur di LazMall, mall virtual terbesar di Asia Tenggara, serta memberikan serangkaian pelatihan rutin intensif bagi seller di sepanjang kuartal terakhir di tahun ini, yang dimulai dengan Seller Conference di bulan September yang lalu.

Festival Belanja Lazada 12.12 Garbolnas juga akan dibanjiri promo dahsyat dan harga banting untuk jutaan produk berkualitas di berbagai kanal di Lazada, mulai dari kebutuhan sehari-hari, hingga brand premium favorit konsumen yang terjamin keasliannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Heran Jasa Tukar Uang Pinggir Jalan Mulai Menjamur, BI Malang: Kurang Paham Mereka Dapat Uang Dari Mana...

Heran Jasa Tukar Uang Pinggir Jalan Mulai Menjamur, BI Malang: Kurang Paham Mereka Dapat Uang Dari Mana...

Whats New
Dongkrak Performa, KAI Logistik Hadirkan Layanan 'Open Side Container'

Dongkrak Performa, KAI Logistik Hadirkan Layanan "Open Side Container"

Whats New
Sumbangan Sektor Manufaktur ke PDB 2023 Besar, Indonesia Disebut Tidak Alami Deindustrialisasi

Sumbangan Sektor Manufaktur ke PDB 2023 Besar, Indonesia Disebut Tidak Alami Deindustrialisasi

Whats New
Harga Bahan Pokok Jumat 29 Maret 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 29 Maret 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Modal Asing Kembali Cabut dari RI, Pekan Ini Nilainya Rp 1,36 Triliun

Modal Asing Kembali Cabut dari RI, Pekan Ini Nilainya Rp 1,36 Triliun

Whats New
Kerap Kecelakaan di Perlintasan Sebidang, 5 Lokomotif KA Ringsek Sepanjang 2023

Kerap Kecelakaan di Perlintasan Sebidang, 5 Lokomotif KA Ringsek Sepanjang 2023

Whats New
Kemenag Pastikan Guru PAI Dapat THR, Ini Infonya

Kemenag Pastikan Guru PAI Dapat THR, Ini Infonya

Whats New
Harga Emas Antam Meroket Rp 27.000 Per Gram Jelang Libur Paskah

Harga Emas Antam Meroket Rp 27.000 Per Gram Jelang Libur Paskah

Whats New
Kapan Seleksi CPNS 2024 Dibuka?

Kapan Seleksi CPNS 2024 Dibuka?

Whats New
Info Pangan 29 Maret 2024, Harga Beras dan Daging Ayam Turun

Info Pangan 29 Maret 2024, Harga Beras dan Daging Ayam Turun

Whats New
Antisipasi Mudik Lebaran 2024, Kemenhub Minta KA Feeder Whoosh Ditambah

Antisipasi Mudik Lebaran 2024, Kemenhub Minta KA Feeder Whoosh Ditambah

Whats New
Jokowi Tegaskan Freeport Sudah Milik RI, Bukan Amerika Serikat

Jokowi Tegaskan Freeport Sudah Milik RI, Bukan Amerika Serikat

Whats New
Astra Infra Group Bakal Diskon Tarif Tol Saat Lebaran 2024, Ini Bocoran Rutenya

Astra Infra Group Bakal Diskon Tarif Tol Saat Lebaran 2024, Ini Bocoran Rutenya

Whats New
Dampak Korupsi BUMN PT Timah: Alam Rusak, Negara Rugi Ratusan Triliun

Dampak Korupsi BUMN PT Timah: Alam Rusak, Negara Rugi Ratusan Triliun

Whats New
Cek, Ini Daftar Lowongan Kerja BUMN 2024 yang Masih Tersedia

Cek, Ini Daftar Lowongan Kerja BUMN 2024 yang Masih Tersedia

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com