Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Luhut Berharap Kereta Cepat Bisa Memodernisasi Transportasi Nasional

Kompas.com - 15/12/2020, 20:42 WIB
Ade Miranti Karunia,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, adanya proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung akan menjadi kebanggaan Bangsa Indonesia serta solusi mobilitas masyarakat.

Hal ini Luhut sampaikan dalam peresmian proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung Outlet Tunnel 1 Breakthrough di Jalan Tol arah Jakarta KM 5+500 DK 4 Halim, Bekasi, Jawa Barat. Peresmian ini juga menandakan mendukung proyek strategis nasional bagi masyarakat Indonesia.

"Proyek kereta cepat Jakarta-Bandung adalah proyek penting yang menjadi perhatian kita bersama. Proyek ini merupakan titik lain modernisasi transportasi publik di Indonesia," ujarnya melalui keterangan tertulis, Selasa (15/12/2020).

Baca juga: Bos KCIC: 2022 Optimistis Kereta Cepat Beroperasi agar Biaya Investasi Tak Bengkak

"Ini menjadi transportasi massal modern untuk memecah masalah kebutuhan mobilitas kita," lanjut dia.

Dengan adanya kereta cepat, diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi perekonomian, kesejahteraan masyarakat, dan kemajuan bangsa Indonesia.

Dalam kesempatan itu, Duta Besar Republik Rakyat Tiongkok untuk Indonesia Xiao Qian mengatakan bahwa pembuatan kereta cepat ini merupakan tradisi persahabatan antara Tiongkok dan Indonesia yang memanfaatkan teknologi tinggi dan mengutamakan keselamatan kerja.

Sementara, Presiden Direktur PT KCIC Chandra Dwiputra menyebutkan, progres dari proyek ini sudah terselesaikan hingga mencapai 64,4 persen. "Tunnel ini adalah yang terpanjang di Asia Tenggara," ujarnya.

Dalam acara peresmian tersebut dihadiri juga oleh Wakil Direktur Komisi Pembangunan Nasional dan Reformasi Nasional (NDRC) Ning Ji Tze, Dirjen Perkeretaapian Kemenhub  Zulfikri, Perwakilan CDB Indonesia Li Yun Zhi.

Lainnya adalah jajaran Direksi Pemegang Saham PT KCIC dari PT  Wijaya Karya, PT KAI, PT JasaMarga, PTPN VIII, PT PSBI, Pimpinan kontraktor dan konsultan Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung dari HSRCC, WIKA, Sinohydro, CREC, CRDC dan CDJO.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com