Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengintip Rata-rata Usia Pesawat Maskapai Indonesia

Kompas.com - 12/01/2021, 15:57 WIB
Rully R. Ramli,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182, usia pesawat menjadi salah satu aspek yang disoroti oleh sejumlah pihak.

Tidak sedikit orang yang mempertanyakan kelaikan udara pesawat jenis Boeing 737-500 yang sudah berusia 26 tahun itu.

Namun, para pakar dan profesional menilai, usia tidak banyak mempengaruhi operasional sebuah pesawat.

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) pun pada tahun lalu memutuskan untuk mereleksasi aturan batas atas usia pesawat, melalui Keputusan Menteri Perhubungan (Kepmenhub) Nomor 115 Tahun 2020.

Baca juga: Sempat Dikandangkan 9 Bulan, Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 Sudah Perpanjang Sertifikat Kelaikudaraan

Dalam aturan yang menggantikan Peraturan Menteri Perhubungan (Permenhu) Nomor 155 Tahun 2016 itu, batas usia pesawat yang didaftarkan dan dioperasikan pertama kali di wilayah Indonesia dengan ketentuan pesawat terbang kategori transportasi untuk angkutan penumpang paling tinggi berusia 20 tahun, dilonggarkan dari aturan sebelum sudah dicabut yang batasan maksimalnya berusia 15 tahun.

Lebih lanjut, Kepmenhub 115 Tahun 2020 juga menyebutkan batasan maksimal usia pesawat di Indonesia diatur sesuai ketentuan pabrikan.

Sebenarnya, berapa rata-rata usia armada pesawat milik maskapai berjadwal di dalam negeri?

Dilansir dari planespotters.net, rata-rata usia pesawat maskapai di Indonesia bervariasi, dari rata-rata 5 tahun hingga 20 tahun.

Namun, hanya ada dua maskapai dalam negeri yang rata-rata usia armada pesawatnya di atas 15 tahun.

Baca juga: Wakil Ketua Komisi V DPR: Apa Layak Pesawat Usia di Atas 20 Tahun Masih Dipakai?

NAM Air menjadi maskapai dengan rata-rata usia armada pesawat paling tua di Indonesia, yakni 20 tahun dari kepemilikan 16 pesawat.

Lalu, maskapai lain yang memiliki rata-rata usia pesawat di atas 15 tahun ialah Sriwijaya Air, dengan rata-rata 17,4 tahun dari kepemilikan 18 pesawat.

Sriwijaya Air tercatat memiliki 6 unit pesawat Boeing 737-500 yang rata-rata berusia 26,5 tahun, 11 unit Boeing 737-800 rata-rata berusia 15,3 tahun, dan 2 unit Boeing 737-900 rata-rata berusia 6 tahun.

Baca juga: Bos Sriwijaya Air: Sejak Maret 2020, Kami Telah Menjalani Audit Keamanan dan Keselamatan

Berikut daftar rata-rata usia armada pesawat maskapai berjadawal dalam negeri, diurut dari yang paling muda :

  • Batik Air, 74 armada pesawat, rata-rata usia 5 tahun
  • Citilink, 62 armada pesawat, rata-rata usia 6,8 tahun
  • Lion Air, 141 armada pesawat, rata-rata usia 7,6 tahun
  • Garuda Indonesia, 141 armada pesawat, rata-rata usia 8,6 tahun
  • Indonesia AirAsia, 28 armada pesawat, rata-rata usia 10,6 tahun
  • Sriwijaya Air, 18 armada pesawat, rata-rata usia 17,4 tahun
  • NAM Air, 16 armada pesawat, rata-rata usia 20 tahun

Baca juga: Daftar 6 Maskapai Penerbangan Indonesia yang Kini Tinggal Nama

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ada Gejolak Global, Erick Thohir Telepon Direksi BUMN, Minta Susun Strategi

Ada Gejolak Global, Erick Thohir Telepon Direksi BUMN, Minta Susun Strategi

Whats New
Inflasi Medis Kerek Harga Premi Asuransi Kesehatan hingga 20 Persen

Inflasi Medis Kerek Harga Premi Asuransi Kesehatan hingga 20 Persen

Whats New
Pemerintah Perlu Tinjau Ulang Anggaran Belanja di Tengah Konflik Iran-Israel

Pemerintah Perlu Tinjau Ulang Anggaran Belanja di Tengah Konflik Iran-Israel

Whats New
Ekspor Batik Aromaterapi Tingkatkan Kesejahteraan Perajin Perempuan Madura

Ekspor Batik Aromaterapi Tingkatkan Kesejahteraan Perajin Perempuan Madura

Whats New
Hadiri Halalbihalal Kementan, Mentan Amran: Kami Cinta Pertanian Indonesia

Hadiri Halalbihalal Kementan, Mentan Amran: Kami Cinta Pertanian Indonesia

Whats New
Pasar Modal adalah Apa? Ini Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Pasar Modal adalah Apa? Ini Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Work Smart
Syarat Gadai BPKB Motor di Pegadaian Beserta Prosedurnya, Bisa Online

Syarat Gadai BPKB Motor di Pegadaian Beserta Prosedurnya, Bisa Online

Earn Smart
Erick Thohir Safari ke Qatar, Cari Investor Potensial untuk BSI

Erick Thohir Safari ke Qatar, Cari Investor Potensial untuk BSI

Whats New
Langkah Bijak Menghadapi Halving Bitcoin

Langkah Bijak Menghadapi Halving Bitcoin

Earn Smart
Cara Meminjam Dana KUR Pegadaian, Syarat, dan Bunganya

Cara Meminjam Dana KUR Pegadaian, Syarat, dan Bunganya

Earn Smart
Ada Konflik Iran-Israel, Penjualan Asuransi Bisa Terganggu

Ada Konflik Iran-Israel, Penjualan Asuransi Bisa Terganggu

Whats New
Masih Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66

Masih Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66

Work Smart
Tingkatkan Daya Saing, Kementan Lepas Ekspor Komoditas Perkebunan ke Pasar Asia dan Eropa

Tingkatkan Daya Saing, Kementan Lepas Ekspor Komoditas Perkebunan ke Pasar Asia dan Eropa

Whats New
IHSG Turun 2,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Saham Rp 11.718 Triliun

IHSG Turun 2,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Saham Rp 11.718 Triliun

Whats New
Pelita Air Catat Ketepatan Waktu Terbang 95 Persen pada Periode Libur Lebaran

Pelita Air Catat Ketepatan Waktu Terbang 95 Persen pada Periode Libur Lebaran

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com