Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabar Induk Usaha Shopee Akuisisi Bank BKE, Bakal Jadi Bank Digital?

Kompas.com - 15/01/2021, 09:25 WIB
Fika Nurul Ulya,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

SINGAPURA, KOMPAS.com - Perusahaan layanan internet yang merupakan induk usaha Shopee, Sea Group, dikabarkan telah memperoleh kendali mayoritas atas Bank Kesejahteraan Ekonomi (BKE).

Mengutip Nikkei Asia, Jumat (15/1/2021), akuisisi itu merupakan sebuah langkah yang akan mempercepat perluasan layanan keuangan online perusahaan di Asia Tenggara.

Menurut pengajuan perusahaan ke pihak berwenang Indonesia, Turbo Cash, anak perusahaan Sea yang berbasis di Hong Kong, pertama kali mengakuisisi 71,94 persen saham Danadipa Artha Indonesia (DAI) pada Januari 2020.

Baca juga: Induk Perusahaan Shopee Akuisisi Bank Kesejahteraan Ekonomi?

Kemudian, secara bertahap meningkatkan kepemilikannya di perusahaan tersebut menjadi 82,19 persen pada November.

Sementara Turbo Cash juga mengambil 66,66 persen saham Koin Investama Nusantara (KIN) pada Juni 2020.

Diketahui, DAI memegang 94,95 persen saham Bank BKE, sedangkan KIN memegang 5,05 persen sisanya.

Artinya, akuisisi memberikan Sea Group kepemilikan tidak langsung atas bank BKE.

Melalui Bank BKE, Sea dapat memberikan pinjaman online dan layanan keuangan lainnya di Indonesia.

Baca juga: Ekspansi Bisnis, BCAP Akuisisi Broker Saham di New York

Sea akan dapat memanfaatkan jaringan pelanggan individu dan korporat Bank BKE yang dibangun melalui Shopee dan bisnis game online-nya.

Sebagai informasi, Bank BKE adalah bank yang relatif kecil dengan total aset senilai Rp 4,39 pada akhir tahun 2019.

Menurut laporan tahunan perusahaan, bank tersebut berkantor pusat di Jakarta dan memiliki 8 cabang di Indonesia.

Meskipun ukurannya relatif kecil, akuisisi tersebut memberi Sea Group akses ke bank komersial berlisensi.

Kesepakatan itu adalah akuisisi bank pertama Sea Group dan terjadi tepat setelah memenangkan lisensi perbankan digital di Singapura.

Baca juga: Ada Peluang Garap Segmen Produk Ramah Lingkungan, Unilever Mau Akuisisi?

Sea bakal mulai mengoperasikan bank digital di Singapura awal tahun depan.

Sementara Sea adalah perusahaan dengan kapitalisasi pasar sekitar 100 miliar dollar AS.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Whats New
Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Angkutan Lebaran 2024

Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Angkutan Lebaran 2024

Whats New
Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Whats New
Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Whats New
Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Whats New
Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

BrandzView
Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Whats New
Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Whats New
Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Whats New
Puasa Itu Berhemat atau Boros?

Puasa Itu Berhemat atau Boros?

Spend Smart
Kadin Proyeksi Perputaran Uang Saat Ramadhan-Lebaran 2024 Mencapai Rp 157,3 Triliun

Kadin Proyeksi Perputaran Uang Saat Ramadhan-Lebaran 2024 Mencapai Rp 157,3 Triliun

Whats New
Kebutuhan Dalam Negeri Jadi Prioritas Komersialisasi Migas

Kebutuhan Dalam Negeri Jadi Prioritas Komersialisasi Migas

Whats New
Ratusan Sapi Impor Asal Australia Mati Saat Menuju RI, Badan Karantina Duga gara-gara Penyakit Botulisme

Ratusan Sapi Impor Asal Australia Mati Saat Menuju RI, Badan Karantina Duga gara-gara Penyakit Botulisme

Whats New
Watsons Buka 3 Gerai di Medan dan Batam, Ada Diskon hingga 50 Persen

Watsons Buka 3 Gerai di Medan dan Batam, Ada Diskon hingga 50 Persen

Spend Smart
Utang Pemerintah Kian Bengkak, Per Februari Tembus Rp 8.319,22 Triliun

Utang Pemerintah Kian Bengkak, Per Februari Tembus Rp 8.319,22 Triliun

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com