Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sri Mulyani Beri Wejangan ke 1.521 CPNS Baru di Kemenkeu, Apa Isinya?

Kompas.com - 17/02/2021, 18:15 WIB
Mutia Fauzia,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memberikan arahan kepada 1.521 CPNS yang tahun ini baru bergabung dengan jajaran Kementerian Keuangan (Kemenkeu).

Sri Mulyani mengatakan, ada nilai-nilai dari Kemenkeu yang harus ditanamkan oleh para pegawai baru tersebut agar bisa menjadi pegawai yang baik.

"Kalau Anda tidak tahu dan tidak menjalankan nilai-nilai tersebut, maka Anda tidak bisa menjadi hero," ujar Sri Mulyani ketika memberikan paparan kepada para CPNS tersebut, Rabu (17/2/2021).

Sri Mulyani mengatakan, para CPNS yang baru bergabung dengan jajaran Kemenkeu tersebut merupakan bagian dari bendahara negara RI.

Baca juga: Menaker Klaim Nilai Manfaat Program Kartu Prakerja Setara dengan Subsidi Gaji

Secara keseluruhan, ada lima nilai Kemenkeu yang menurut Sri Mulyani harus ditanamkan oleh para CPNS.

Yang pertama yakni integritas. Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu mengatakan, integritas tak hanya bisa diartikan sekadar tidak melakukan korupsi.

"Integritas itu Anda punya pendirian, banteng, kepribadian, yang Anda tidak akan gadaikan. Gadaikan biasanya dibayar dengan segala macam. Digadaikan karena korupsi, karena tergoda dengan hal lain," ujar dia.

Nilai kedua yakni profesionalitas. Hal itu bisa tercipta bila seseorang memiliki kompetensi dan kemudian ditunjukkan dengan sikap profesional.

Baca juga: Dyandra Promosindo Dipercaya Kelola Kampoeng Kopi Banaran Milik PTPN IX

Dengan memiliki keahlian serta berupaya memperdalam ilmu tersebut, maka harapannya tidak akan mudah disesatkan dan terhasut oleh orang lain.

"Cari ilmu sampai diujung dunia, sehingga jajaran Kemenkeu akan berisi orang-orang yang punya pengetahuan dan punya tekat kuat," jelas dia.

Nilai ketiga yakni sinergi. Jajaran Kemenkeu harus bisa bekerja tak hanya antar direktorat namun juga antar Kementerian/Lembaga.

Selanjutnya, nilai yang menurut Sri Mulyani harus diamalkan oleh jajaran Kemenkeu yakni pelayanan.

"Punya nggak kalian sikap itu? Belajar melayani rakyat, melayani masyarakat dan melayani itu belum tentu diterimakasihi. Seringkali melayani dan tetap dimarahi karena kurang baik dan belum memuaskan atau belum sesuai harapan," ujar Sri Mulyani.

Yang terakhir, nilai kelima yakni kesempurnaan. Menurut Sri Mulyani, dengan nilai-nilai tersebut diharapkan jajaran Kemenkeu yang baru bergabung dari nol tersebut bisa menjadi pahlawan di masa depan.

"Jangan sampai salah satunya hilang, jangan sampai salah satunya kalian tinggalkan. Karena salah satu hilang, kalian tinggalkan, atau kalian khianati nilai-nilai itu, saya yaknin Anda tidak akan jadi hero," ujar Sri Mulyani.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

Rilis
Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Whats New
Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Whats New
Freeport Indonesia Catat Laba Bersih Rp 48,79 Triliun pada 2023, Setor Rp 3,35 Triliun ke Pemda Papua Tengah

Freeport Indonesia Catat Laba Bersih Rp 48,79 Triliun pada 2023, Setor Rp 3,35 Triliun ke Pemda Papua Tengah

Whats New
KPLP Kemenhub Atasi Insiden Kebakaran Kapal di Perairan Tanjung Berakit

KPLP Kemenhub Atasi Insiden Kebakaran Kapal di Perairan Tanjung Berakit

Whats New
Wamenkeu Sebut Suku Bunga The Fed Belum Akan Turun dalam Waktu Dekat

Wamenkeu Sebut Suku Bunga The Fed Belum Akan Turun dalam Waktu Dekat

Whats New
PNS yang Dipindah ke IKN Bisa Tempati Apartemen Mulai September

PNS yang Dipindah ke IKN Bisa Tempati Apartemen Mulai September

Whats New
RMKE: Ekspor Batu Bara Diuntungkan dari Pelemahan Rupiah

RMKE: Ekspor Batu Bara Diuntungkan dari Pelemahan Rupiah

Whats New
Antisipasi Darurat Pangan di Papua Selatan, Kementan Gencarkan Optimasi Lahan Rawa di Merauke

Antisipasi Darurat Pangan di Papua Selatan, Kementan Gencarkan Optimasi Lahan Rawa di Merauke

Whats New
Erick Thohir Minta Pertamina hingga MIND ID Borong Dollar AS, Kenapa?

Erick Thohir Minta Pertamina hingga MIND ID Borong Dollar AS, Kenapa?

Whats New
Nasabah Kaya Perbankan Belum 'Tersengat' Efek Pelemahan Nilai Tukar Rupiah

Nasabah Kaya Perbankan Belum "Tersengat" Efek Pelemahan Nilai Tukar Rupiah

Whats New
Apa Saja Penyebab Harga Emas Naik Turun?

Apa Saja Penyebab Harga Emas Naik Turun?

Work Smart
Bapanas Ungkap Biang Kerok Harga Tomat Mahal

Bapanas Ungkap Biang Kerok Harga Tomat Mahal

Whats New
Jadi BUMD Penyumbang Dividen Terbesar, Bank DKI Diapresiasi Pemprov Jakarta

Jadi BUMD Penyumbang Dividen Terbesar, Bank DKI Diapresiasi Pemprov Jakarta

Whats New
Kadin Sebut Ekonomi RI Kuat Hadapi Dampak Konflik di Timur Tengah

Kadin Sebut Ekonomi RI Kuat Hadapi Dampak Konflik di Timur Tengah

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com