Adapun berdasarkan hitung-hitungan Sunarso, bank-bank mempunyai ruang untuk menyalurkan kredit sekitar Rp 600 hingga Rp 1.000 triliun di tahun 2021.
"Kalau begitu mari kita fokus, supaya daya belinya naik, kasih pekerjaan, supaya orang punya pendapatan. Kalau enggak dikasih pekerjaan, ya dikasih uang supaya bisa belanja," pungkasnya.
Sebelumnya, Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo geregetan penurunan suku bunga kredit bank tak sejalan dengan penurunan suku bunga acuan BI-7DRRR.
Akibatnya spread Suku Bunga Dasar Kredit (SBDK) terhadap suku bunga acuan bank sentral BI-7DRRR mengalami pelebaran sebesar 6,36 persen pada Desember 2020 dari sebelumnya 5,27 persen pada Juni 2019.
"Bank Indonesia mengharapkan perbankan dapat mempercepat penurunan suku bunga kredit sebagai upaya bersama untuk mendorong kredit/pembiayaan bagi dunia usaha dan pemulihan ekonomi nasional," kata Gubernur BI, Perry Warjiyo.
Baca juga: Bunga Kredit Lelet Turun, BI: Bikin Orang Ragu Minta Kredit ke Bank
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.