Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[TREN HOBI KOMPASIANA] Menjadi "Busmania Cilik" | 5 Manfaat Melukis | Demam Bunga di Ternate

Kompas.com - 03/03/2021, 10:41 WIB
Harry Rhamdhani

Penulis

KOMPASIANA---Terlalu banyak berdiam diri di rumah membuat anak kerap merasa cepat bosan, sedangkan keluar rumah belum bisa bermain bebas.

Sebagaimana hobi, setiap kegiatan memiliki berbagai manfaat bagi anak dan bisa membantu menstimulasi anak secara fisik, mental dan sosial.

Sudah begitu kegiatan tersebut juga bisa menjadi sarana pendidikan melalui penelitian minat atau belajar dari orang lain.

Namun, bagaimana jika anak memiliki minat atau kesukaan lain yang tidak biasa? Bagaiamana orangtua mesti menyikapinya?

Berikut ini 4 hobi yang populer selama pandemi di Kompasiana: dari anak yang suka transportasi bus hingga Ibu-ibu yang suka menanam bunga.

1. "Busmania Cilik", Hobi Unik Anak Kami

Kompasianer Tati Ajeng Saidah menyadari hobi unik anaknya senang melihat bus dan memiliki ketertarikan dengan segala hal yang menyangkut tentang kendaraan tersebut.

Untuk memenuhi keinginan anaknya itu, setiap hendak ke terminal mesti naik ke angkutan umum dari rumah, paling tidak setiap Sabtu atau Minggu.

"Justru ananda senang ketika sedang di perjalanan ataupun di tempat parkir, karena banyak bus-bus lain yang berasal dari berbagai kota," tulis Kompasianer Tati Ajeng.

Setelah itu, jika sudah sampai ke tempat parkir anaknya akan mengajak berkeliling melihat bus-bus yang ada.

Jika sedang di rumah juga anaknya senang untuk menggambar bus-bus yang pernah ia lihat dari terminal tersebut. (Baca selengkapnya)

2. Dari Hobi Melukis, Inilah 5 Manfaat yang Saya Rasakan

Kompasianer Yani Widaningsih percaya dengan melukis dipercaya baik untuk kesehatan mental seseorang.

Baginya, ketika melukis itu kita bisa bebas berimajinasi dan berekspresi.

Kali ini Kompasianer Yani Widaningsih sedang mempelajari bagaimana melukis alam.

"Jadi saya memulai belajar bikin awan, lalu bagaimana memblok warna bukit, gunung, kemudian diberi volume dengan warna muda berupa titik titik," tulisnya.

Dari kegiatan melukis itu, setidaknya Kompasianer Yani Widaningsih mendapat 5 manfaat yang ia rasakan langsung, seperti bisa mengelola emosi lebih positif. (Baca selengkapnya)

3. Kucingku Bukan Sekadar Hewan Peliharaan

Kesenangan masa kecil Kompasianer Ulil Lala akhirnya bisa dilakukan lagi: memelihara kucing.

Setelah berpuluh tahun lalu memelihara kucing ketika masih TK, barulah setelah kini tinggal sendiri dengan kost kesenangan itu bisa dilakukannya kembali.

Akan tetapi Kompasianer Ulil Lala sadar, mesti ada beberapa hal yang mesti dipertimbangkan sebelum benar-benar memelihara kucing, semisal: berbagi tempat tinggal dan penjagaan kesehatan dengan kucing.

"Jadi dapur, sumur, kasur ada dalam satu ruangan. Dan tentunya, bagaimana supaya tetap sehat, rapi dan bebas bau tak sedap ketika harus berbagi ruang dengan si meong," tulisnya. (Baca selengkapnya)

4. Demam Bunga, Hobi Baru Ibu Rumah Tangga di Ternate

Kompasianer Hilman Idrus menangkap fenomena yang berbeda dari biasa di sekitar lingkungannya: demam bunga.

"Ibu-ibu rumah tangga di Ternate demam bunga, hampir setiap rumah kita jumpai terlihat beragam bunga yang ditanami," tulisnya.

Media yang digunakan juga beragam, dari pot berukuran kecil maupun besar dan bukan hanya di rumah, tapi juga di kantor-kantor pemertintahan.

Menariknya, para pedangan ini memilih menjual bunga pada pagi hingga siang hari, tapi tidak setiap hari bisa kita temui, pasalnya mereka hanya menjajakan dagangannya pada Sabtu dan Minggu. (Baca selengkapnya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Earn Smart
Perkenalkan Produk Lokal, BNI Gelar Pameran UMKM di Singapura

Perkenalkan Produk Lokal, BNI Gelar Pameran UMKM di Singapura

Whats New
Harga Emas Dunia Terus Menguat di Tengah Ketegangan Konflik Iran dan Israel

Harga Emas Dunia Terus Menguat di Tengah Ketegangan Konflik Iran dan Israel

Whats New
Menko Airlangga Ingin Pedagang Ritel Berdaya, Tak Kalah Saling dengan Toko Modern

Menko Airlangga Ingin Pedagang Ritel Berdaya, Tak Kalah Saling dengan Toko Modern

Whats New
Allianz dan HSBC Rilis Asuransi untuk Perencanaan Warisan Nasabah Premium

Allianz dan HSBC Rilis Asuransi untuk Perencanaan Warisan Nasabah Premium

Whats New
Saham Teknologi Tertekan, Wall Street Berakhir Mayoritas di Zona Merah

Saham Teknologi Tertekan, Wall Street Berakhir Mayoritas di Zona Merah

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 19 April 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 19 April 2024

Spend Smart
Bapanas Tugaskan ID Food Impor 20.000 Ton Bawang Putih Asal China

Bapanas Tugaskan ID Food Impor 20.000 Ton Bawang Putih Asal China

Whats New
Mata Uang Italia Sekarang dan Sebelum Gabung Uni Eropa

Mata Uang Italia Sekarang dan Sebelum Gabung Uni Eropa

Whats New
Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Whats New
Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Whats New
Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Whats New
Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Whats New
Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Whats New
Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com