Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Dalih Mendag Soal Impor Beras saat Produksi Lokal Diproyeksikan Naik

Kompas.com - 05/03/2021, 19:50 WIB
Yohana Artha Uly,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah bakal mengimpor beras sebanyak 1 juta ton untuk memenuhi kebutuhan tahun 2021. Padahal Badan Pusat Statistik (BPS) memproyeksi produksi beras dalam negeri akan tinggi pada tahun ini.

Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi berdalih beras impor tersebut bakal digunakan untuk menambah cadangan, pemerintah menyebutnya dengan istilah iron stock.

"Diumumkan beras hasilnya tahun ini akan baik, tapi biar bagaimana pun pemerintah mesti punya iron stock," ujarnya dalam Raker Kementerian Perdagangan 2021, Jumat (5/3/2021).

Baca juga: Tahun Ini Pemerintah Putuskan Impor Beras 1 Juta Ton, Untuk Apa?

Menurut dia, sebagai cadangan, beras tersebut tidak akan digelontorkan ke pasar saat periode panen raya. Melainkan hanya saat kebutuhan mendesak seperti keperluan bansos ataupun untuk stabilisasi harga.

"Jadi tidak di jual serta-merta ketika panen, keputusan kapan iron stock itu mesti keluar harus dimusyawarahkan bersama-sama (antar pemangku kebijakan)," imbuh dia.

Lutfi mengatakan, beras merupakan komoditas pangan yang sangat sensitif bagi masyarakat Indonesia, sehingga pasokannya harus memadai untuk memenuhi permintaan dan menjaga kestabilan harga.

Oleh sebab itu, meskipun produksi dalam negeri diproyeksi tinggi, namun tetap diperlukan cadangan beras untuk mengantisipasi risiko terburuk.

"Ketika barang ada meskipun tinggi, itu jauh lebih mudah, daripada harga tinggi dan barang tidak ada," ucapnya.

Lutfi menyatakan, Kemendag tak ingin berperan sebagai 'pemadam kebakaran' dalam menjaga stabilisasi harga pangan. Artinya, mitigasi dilakukan sejak awal untuk menghindari terjadinya permasalahan gejolak harga.

Baca juga: Perkuat Cadangan, Bulog Mulai Serap Beras 500 Ton dari Aceh

"Kemendag di masa yang akan datang harus bisa memprediksi apa yang akan terjadi, bukan ketika kejadian baru kita seperti 'pemadam kebakaran', tetapi kita mesti berencana. Seperti saat ada El Nina dan El Nino, atau saat harga akan naik apa mitigasinya, apa opsinya. Ini harus kita kerjakan," ungkap Lutfi.

Untuk diketahui, pemerintah berencana impor 1 juta ton beras yang akan dilakukan melalui penugasan kepada Perum Bulog. Terdiri dari 500.000 ton untuk Cadangan Beras Pemerintah (CBP) dan 500.000 ton lagi sesuai kebutuhan Bulog.

Dalam paparan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto pada acara Raker Kemendag 2021, disebutkan bahwa stok beras itu untuk menjaga ketersediaan beras dalam negeri setelah adanya program bantuan sosial (bansos) beras PPKM, serta untuk antisipasi dampak banjir dan pandemi Covid-19.

Baca juga: Ada Beras Impor Masuk Pasar, Kementan: Bukan Rekomendasi Kami

Sementara itu, BPS memperkirakan produksi beras Indonesia sepanjang Januari-April 2021 mencapai 14,54 juta ton. Potensi produksi beras ini naik 3,08 juta ton atau 26,84 persen dibandingkan produksi Januari-April 2020 yang sebesar 11,46 juta ton.

Adapun pada Januari 2021 produksi beras dalam negeri sudah terealisasi sebanyak 1,18 juta ton, lebih tinggi dari produksi di Januari 2020 yang sebesar 930.000 ton beras.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

Earn Smart
Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Whats New
Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Whats New
Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Whats New
Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Syaratnya

Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Tahun Pertama Kepemimpinan Prabowo, Rasio Utang Pemerintah Ditarget Naik hingga 40 Persen

Tahun Pertama Kepemimpinan Prabowo, Rasio Utang Pemerintah Ditarget Naik hingga 40 Persen

Whats New
Revisi Aturan Impor Barang Bawaan dari Luar Negeri Bakal Selesai Pekan Ini

Revisi Aturan Impor Barang Bawaan dari Luar Negeri Bakal Selesai Pekan Ini

Whats New
Pacu Kontribusi Ekspor, Kemenperin Boyong 12 Industri Alsintan ke Maroko

Pacu Kontribusi Ekspor, Kemenperin Boyong 12 Industri Alsintan ke Maroko

Whats New
Uji Coba Bandara VVIP IKN Akan Dilakukan pada Juli 2024

Uji Coba Bandara VVIP IKN Akan Dilakukan pada Juli 2024

Whats New
Menteri Basuki Bakal Pindah ke IKN Juli 2024 dengan 2 Menteri Lain

Menteri Basuki Bakal Pindah ke IKN Juli 2024 dengan 2 Menteri Lain

Whats New
Harga Emas Dunia Stabil di Tengah Meredanya Konflik Timur Tengah

Harga Emas Dunia Stabil di Tengah Meredanya Konflik Timur Tengah

Whats New
Pemerintah Susun Rancangan Aturan Dana Abadi Pariwisata, untuk Apa?

Pemerintah Susun Rancangan Aturan Dana Abadi Pariwisata, untuk Apa?

Whats New
Soal Wajib Sertifikat Halal di Oktober, Kemenkop-UKM Minta Kemenag Permudah Layanan untuk UMKM

Soal Wajib Sertifikat Halal di Oktober, Kemenkop-UKM Minta Kemenag Permudah Layanan untuk UMKM

Whats New
Google Kembali Pecat Karyawan yang Protes Kerja Sama dengan Israel

Google Kembali Pecat Karyawan yang Protes Kerja Sama dengan Israel

Whats New
Nasabah Bank Jago Bertambah 3 Juta Setiap Tahun

Nasabah Bank Jago Bertambah 3 Juta Setiap Tahun

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com