JAKARTA, KOMPAS.com - Daftar riwayat hidup atau sering disebut surat riwayat hidup merupakan dokumen yang berfungsi untuk mengenalkan diri atau memberikan gambaran tentang diri.
Apa yang dimaksud dengan daftar riwayat hidup?
Daftar riwayat hidup juga seringkali disebut dengan curriculum vitae atau CV. Dokumen ini seringkali jadi syarat mutlak untuk persyaratan melamar pekerjaan.
Cara mengisi daftar riwayat hidup setiap orang juga tak selalu sama. Namun format contoh daftar riwayat hidup bisa dikatakan cukup seragam.
Baca juga: Pertanyaan Jebakan HRD, Kenapa Kita Harus Menerima Anda?
Mengutip Monster, Selasa (9/3/2021), format pakem daftar riwayat hidup yakni mencantumkan pendidikan, keterampilan dan keahlian, pengalaman kerja (bisa pengalaman organisasi), alamat, hingga kontak yang bisa dihubungi.
Intinya dalam peruntukannya sebagai syarat melamar kerja, daftar riwayat hidup berguna sebagai alat mempromosikan diri pada perusahaan.
CV harus menjelaskan dengan detail mengapa Kamu pantas untuk menempati posisi yang dilamar. Itu sebabnya, daftar riwayat hidup biasanya dilampirkan bersamaan dengan surat lamaran kerja.
Beberapa instansi, baik pemerintahan maupun perusahaan swasta, terkadang juga menyediakan CV online yang bisa pelamar buat sesuai format.
Baca juga: Seberapa Penting Nilai IPK di Mata HRD?
Sebagian lagi meminta pelamar melampirkan dalam bentuk file alias membuat daftar riwayat hidup sendiri.
Di era internet seperti sekarang, cara mengisi daftar riwayat hidup juga cukup mudah. Beberapa situs bahkan menyediakan contoh daftar riwayat hidup dalam format template yang bisa dipakai, baik format gratis maupun berbayar.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.