Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mulai Malam Ini, Sistem Transaksi di Tol Kunciran-Serpong Berubah Jadi Tertutup Terintegrasi

Kompas.com - 02/04/2021, 14:07 WIB
Ade Miranti Karunia,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jalan Tol Serpong-Cinere Ruas Serpong-Pamulang dan Jalan Tol Cengkareng-Batu Ceper-Kunciran mulai beroperasional, Jumat (2/4/2021) malam.

PT Marga Trans Nusantara (MTN) selaku anak usaha PT Jasa Marga (Persero) Tbk pun melakukan perubahan sistem transaksi pada jalan tol tersebut.

Direktur Utama PT MTN Truly Nawangsasi menjelaskan, Jalan Tol Kunciran-Serpong yang semula menggunakan sistem transaksi terbuka proporsional akan berubah menjadi sistem transaksi tertutup terintegrasi.

Baca juga: Gratis Lewat Tol Serpong-Pamulang dan Cengkareng-Kunciran Selama Sosialisasi

 

Perbedaan dari kedua sistem ini dapat terlihat pada cara pengguna jalan dalam melakukan transaksi (tapping).

"Pada sistem transaksi terbuka, pengguna jalan hanya melakukan tapping satu kali di gerbang tol masuk. Sedangkan untuk sistem tertutup, pengguna jalan akan melakukan dua kali tapping yaitu pada gerbang tol masuk dan gerbang tol keluar," ujar Truly melalui keterangan tertulis, Jumat (2/4/2021).

Tapping pertama dilakukan untuk mendapatkan data asal gerbang masuk dan golongan kendaraan pengguna jalan yang akan terekam di dalam uang elektronik (saldo tidak terpotong).

Tapping kedua dilakukan di gerbang tol keluar, dengan melakukan tapping uang elektronik yang sama untuk membayar tarif sesuai dengan data gerbang tol masuk (saldo terpotong).

Namun, khusus untuk Gerbang Tol (GT) Kunciran 3 dan GT Serpong 2 yang terintegrasi dengan Jalan Tol Jakarta-Tangerang dan Jalan Tol Serpong-Pondok Aren, pengguna jalan akan melakukan transaksi tarif ruas terintegrasi sekaligus merekam data gerbang tol masuk.

Baca juga: Mulai Besok, Gerbang Tol Akses Keluar Tol Cileunyi Dioperasikan Sementara

Selanjutnya akan melakukan tapping kembali di gerbang tol keluar sesuai tujuan pengguna jalan.

Dengan perubahan sistem transaksi ini, Marga Trans Nusantara akan mengoperasikan GT Parigi dan GT Jelupang yang berada di Simpang Susun (SS) Parigi.

Untuk pengguna jalan arah Bintaro dan arah Jelupang yang awalnya tidak melakukan transaksi di gerbang tol tersebut, sekarang harus melakukan tapping uang elektronik.

Dengan dibukanya Jalan Tol Serpong-Cinere Ruas Serpong-Pamulang dan Jalan Tol Cengkareng-Batuceper-Kunciran, pengguna jalan asal Pamulang, Serpong dan sekitarnya bisa melakukan perjalanan menuju Bandara Soekarno-Hatta dan juga sebaliknya.

Untuk mendukung proses sosialisasi kepada masyarakat sekitar, Jalan Tol Serpong-Cinere Ruas Serpong-Pamulang dan Jalan Tol Cengkareng-Batuceper-Kunciran akan dioperasikan tanpa tarif.

Baca juga: Menko Airlangga Minta Pengusaha Bayar Penuh THR Karyawan

Perjalanan menerus dari Pamulang menuju Bandara Soekarno-Hatta dan sebaliknya hanya akan dikenakan tarif tol Kunciran-Serpong.

Pengguna jalan akan melakukan tapping pertama di GT Pamulang Jalan Tol Serpong-Cinere untuk merekam data gerbang tol masuk.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Whats New
Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Spend Smart
Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Whats New
Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Work Smart
Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Work Smart
Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Whats New
Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Apa Dampak Konflik Iran-Israel ke Industri Penerbangan Indonesia?

Apa Dampak Konflik Iran-Israel ke Industri Penerbangan Indonesia?

Whats New
HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

Rilis
Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Whats New
Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com