Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lengkap, Jadwal dan Lokasi Tes Ikatan Dinas ASN STIS 2021

Kompas.com - 07/04/2021, 12:19 WIB
Muhammad Choirul Anwar

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com – Pendaftaran ikatan dinas Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Politeknik Statistika STIS - Badan Pusat Statistik (BPS) tahun akademik 2021/2022 segera dibuka.

Bagi kamu yang berminat mendaftar, berikut ini adalah informasi seputar jadwal dan lokasi tes masuk STIS 2021/2022.

Kamu perlu tahu bahwa kuota PMB STIS tahun akademik 2021/2022 yang berstatus ikatan dinas dipatok sebanyak 600 orang. Dikutip dari spmb.stis.ac.id, terdapat beberapa program studi yang ditawarkan dengan kuota masing-masingnya berbeda.

Baca juga: STAN Buka Pendaftaran 2021: Syarat, Alur Daftar, Pelaksanaan Tes

Berikut rincian program studi dan kuota PMB STIS tahun ini:

  1. Program Studi Statistika Program Diploma III: 140 mahasiswa
  2. Program Studi Statistika Program Diploma IV: 250 mahasiswa
  3. Program Studi Komputasi Statistik Program Diploma IV: 210 mahasiswa

Nantinya, jika kamu diterima dan lulus pendidikan, maka kamu bisa bekerja sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN).

Lulusan Program Diploma III akan diangkat sebagai calon ASN golongan II/c dan akan ditugaskan di BPS di seluruh wilayah Indonesia.

Sedangkan lulusan Program Diploma IV akan diangkat sebagai calon ASN golongan III/a dan akan ditugaskan di BPS/Kementerian/Lembaga/Instansi lainnya di seluruh wilayah Indonesia.

Baca juga: Simak Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021 di sscasn.bkn.go.id

“Selama masa pendidikan, mahasiswa dibebaskan dari biaya pendidikan (tanpa uang saku),” tulis laman resmi spmb.stis.ac.id, dikutip pada Rabu (7/4/2021).

Jadwal pendaftaran ikatan dinas STIS

Pendaftaran PMB Politeknik Statistika STIS – BPS jalur ikatan dinas bisa dilakukan secara online. Jadwal pendaftaran berlangsung pada tanggal 9 April 2021 hingga 30 April 2021.

Tes PMB STIS tahun akademik 2021/2022 ikatan dinas dilakukan dalam 3 tahap sebagai berikut:

  • Tahap I: Seleksi Kompetensi Dasar, menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) diselenggarakan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) berkoordinasi dengan Politeknik Statistika STIS.
  • Tahap II : Matematika dan Psikotes, menggunakan sistem Ujian Masuk Berbasis Komputer.
  • Tahap III: Kesehatan dan Kebugaran.

Pada setiap tahapan tersebut berlaku sistem gugur. Seleksi tahap I alias Seleksi Kompetensi Dasar dijadwalkan berlangsung pada tanggal 24 Mei 2021 hingga 18 Juni 2021.

Baca juga: Simak Pesan Budi Karya untuk Taruna Sekolah Kedinasan Kemenhub

Lokasi pilihan terdapat di 34 provinsi. Hanya saja, jadwal Seleksi Kompetensi Dasar ini masih bersifat tentatif, menyesuaikan jadwal dari Badan Kepegawaian Negara.

Selanjutnya, pengumuman hasil tes tahap I dilaksanakan pada tanggal 25 Juni 2021. Hasil tes tersebut diumumkan secara online atau melalui Kantor BPS Provinsi, dan Kampus Politeknik Statistika STIS.

Langkah berikutnya yakni pendaftaran ulang online untuk mengikuti seleksi tahap II (Matematika dan Psikotes) yang dijadwalkan pada 28 Juni 2021 hingga 29 Juni 2021. Daftar ulang tes tahap II dilakukan di website Politeknik Statistika STIS.

Adapun seleksi tahap II yakni ujian Matematika dan Psikotes akan berlangsung pada tanggal 6 Juli 2021 hingga 13 Juli 2021. Lokasi ujian masuk STIS tahap II ini terdapat pilihan di 34 provinsi.

Selanjutnya, pengumuman hasil seleksi tahap II dilakukan pada 23 Juli 2021 melalui online atau Kantor BPS Provinsi, dan Kampus Politeknik Statistika STIS.

Baca juga: Mau Daftar ASN 2021? Login sscasn.bkn.go.id Tak Perlu Unggah Ijazah

Jika kamu lolos tahapan itu, langkah berikutnya adalah pendaftaran ulang on-line untuk mengikuti seleksi tahap III (Kesehatan dan Kebugaran). Daftar ulang dilakukan pada periode 24 Juli 2021 hingga 25 Juli 2021 melalui website Politeknik Statistika STIS.

Adapun seleksi tahap III yakni tes Kesehatan dan Kebugaran dilakukan pada tanggal 28 Juli 2021 hingga 30 Juli 2021. Lokasi tes tahap III ini ditentukan Kampus STIS dan dikoordinasi Kantor BPS Provinsi.

Kemudian pengumuman hasil seleksi tahap III dijadwalkan berlangsung pada 12 Agustus 2021 melalui online atau Kantor BPS Provinsi dan Kampus Politeknik Statistika STIS.

Jika kamu dinyatakan lolos, maka kamu harus melakukan pendaftaran ulang online pada periode 12 Agustus 2021 hingga 13 Agustus 2021 secara online di website Politeknik Statistika STIS.

Selanjutnya, kamu perlu melakukan verifikasi berkas pada 14 Agustus 2021 hingga 15 Agustus 2021. Lokasi verifikasi berkas masih bersifat tentatif, artinya bisa online atau offline.

Jika sudah begitu, kampus akan melakukan penyambutan mahasiswa baru pada 16 Agustus 2021 di Kampus Politeknik Statistika STIS. Selanjutnya, PKBN-MP2K alias ospek dijadwalkan berlangsung pada 18 Agustus 2021 sampai 20 Agustus 2021.

Baca juga: Apa Beda Seleksi CPNS, PPPK, dan Sekolah Kedinasan?

Terakhir, jadwal kuliah semester ganjil dimulai pada 23 Agustus 2021 di Kampus Politeknik Statistika STIS. Setelah lulus, kamu akan jadi ASN sebagaimana ketentuan yang telah disebutkan sebelumnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com