Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Lakukan RJIT, Kementan Dorong Produktivitas Pertanian di Desa Abianbase

Kompas.com - 25/04/2021, 13:04 WIB
Inang Sh ,
Sheila Respati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Kementerian Pertanian (Kementan) melalui Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) terus berupaya meningkatkan produktivitas pertanian, salah satunya melalui program Rehabilitasi Jaringan Irigasi Tersier (RJIT).

Kali ini, kegiatan tersebut dilakukan di Desa Abianbase, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Bali. RJIT dilakukan lantaran air sering tidak sampai ke hilir di area pertanian desa tersebut.

Direktur Jenderal PSP Kementan Sarwo Edhy mengatakan, RJIT adalah bagian dari water management.

"Tujuan dari kegiatan RJIT adalah memperbaiki sekaligus meningkatkan fungsi dari saluran irigasi. Sehingga air yang ada di saluran irigasi bisa menjangkau lahan pertanian lebih luas lagi," terangnya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Minggu (25/4/2021).

Baca juga: Bangun RJIT di Denpasar Utara, Kementan Dukung Peningkatan Produktivitas Petani

Kegiatan tersebut, di Desa Abianbase, dilakukan bersama Kelompok Tani Subak Teba pimpinan I Wayan Suantara dengan memanfaatkan air dari Dam Penarungan

"Di tempat ini, kegiatan RJIT dilakukan di dua lokasi. Panjang target kegiatan di lokasi pertama adalah 260 meter (m), dan di lokasi kedua adalah 112 m. Total saluran irigasi ini melayani lahan seluas 165 hektare (ha),” ujarnya. 

Sarwo Edhy menerangkan, dimensi saluran yang dikerjakan di Desa Abianbase memiliki lebar 0,4 m dengan kedalaman 0,5 m.

Untuk diketahui, saat ini, pertanian di Desa Abianbase memiliki indeks pertanaman (IP) 200, atau dua kali tanam dalam satu tahun.

Pola tanam yang diterapkan petani adalah Padi–Padi–Palawija, dengan produktivitas mencapai 7 ton per ha.

Baca juga: Kementan Sebut Produksi Pangan Terkendali

"Kegiatan RJIT dilakukan karena saluran irigasi di tempat ini masih berupa saluran tanah. Akibatnya, air sering meluap ke samping kanan kiri saluran karena kurangnya kapasitas saluran sehingga air tidak sampai ke bagian hilir,” ujarnya. 

Saluran tersebut, lanjut Edhy, akan ditingkatkan kekuatannya menggunakan konstruksi beton siklop (cyclop). 

Dia berharap, RJIT dapat membuat pengairan menjadi lebih lancar, aliran air sampai ke hilir saluran, mempermudah pembagian air oleh kelompok, dan meningkatkan efisiensi irigasi.

Baca juga: Kabupaten Bandung Andalkan RJIT untuk Tingkatkan Produksi Padi

Pada kesempatan yang sama, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo juga menjelaskan pentingnya saluran irigasi.

"Saluran irigasi ini berfungsi untuk mendukung aktivitas pertanian. Jika bermasalah, pertanian pun dipastikan akan bermasalah. Untuk mencegah hal tersebut, kami melakukan kegiatan RJIT," katanya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Whats New
Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Spend Smart
Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Whats New
Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Work Smart
Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Work Smart
Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Whats New
Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Apa Dampak Konflik Iran-Israel ke Industri Penerbangan Indonesia?

Apa Dampak Konflik Iran-Israel ke Industri Penerbangan Indonesia?

Whats New
HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

Rilis
Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Whats New
Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com