Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IHSG Lanjutkan Kenaikan Tembus Level 6.000, Rupiah Bangkit

Kompas.com - 29/04/2021, 10:14 WIB
Ade Miranti Karunia,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada Kamis (29/4/2021) pagi ini, melanjutkan kenaikan. Kemarin indeks acuan BEI ini ditutup menguat pada level 5.974,47.

Dikutip dari RTI, sejak awal pembukaan perdagangan bursa hingga pukul 09.16 WIB, IHSG naik 0,45 persen (26,6 poin) ke level 6.001,16.

Pada awal sesi ini terdapat 221 saham menguat, 119 melemah, dan 175 tak alami perubahan atau stagnan. Adapun nilai total transaksi mencapai Rp 1,2 triliun dengan volume 1,7 miliar saham.

Baca juga: Analis Kompak Prediksi IHSG Menguat, Ini Saham-saham yang Direkomendasikan

Sedangkan, aksi beli yang dilakukan oleh investor asing di seluruh pasar bursa sebesar Rp 66,38 miliar.

Analis Artha Sekuritas Dennies Christoper mengatakan, secara teknikal pergerakan IHSG masih berada dalam tren pelemahan jangka menengah.  Indikator stochastic terlihat membentuk goldencross mengindikasikan ada potensi untuk rebound dalam jangka pendek.

"Selain itu, investor akan mencermati hasil kebijakan suku bunga The Fed. IHSG diprediksi menguat," katanya dalam prediksi itu.

Sementara nilai tukar rupiah terhadap dollar AS di pasar spot, menguat hingga kembali di bawah 14.500.

Berdasarkan data Bloomberg pukul 09.48 WIB, rupiah berada di level Rp 14.470 per dollar AS atau naik 30 poin (0,21 persen) dibandingkan penutupan kemarin pada 14.500.

Baca juga: Berburu THR dari Dividen, Sejumlah Saham Ini Direkomendasikan Asalkan..

Disclaimer: Artikel ini bukan untuk mengajak membeli atau menjual saham. Segala rekomendasi dan analisa saham berasal dari analis dari sekuritas yang bersangkutan, dan Kompas.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Keputusan investasi ada di tangan Investor. Pelajari dengan teliti sebelum membeli/menjual saham.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com