Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024

Kunjungan Turis Asing ke RI Capai 132.600 Selama Maret 2021

Kompas.com - 03/05/2021, 14:30 WIB
|

JAKARTA, KOMPAS.com - Kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) pada bulan Maret 2021 sudah meningkat dibanding bulan-bulan sebelumnya.

Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan, turis asing yang berkunjung ke Indonesia pada bulan Maret mencapai 132.600 kunjungan. Secara bulanan (month to month/mtm) jumlahnya meningkat 14,54 persen.

Namun Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS Setianto mengatakan, secara tahunan (year on year/yoy) kunjungan turis asing ini masih terkontraksi hingga -72,73 persen.

"Memang ini masih jauh dibanding tahun 2020 maupun 2019, namun Januari-Maret 2021 sudah meningkat walau tidak terlalu besar," kata Setianto dalam konferensi pers, Senin (3/4/2021).

Dilihat menurut pintu masuk, 59 persen atau 78.900 turis banyak datang melewati jalur darat. Kemudian diikuti jalur laut oleh 40.900 wisman, dan jalur udara 12.900 wisman.

Baca juga: Jelang Larangan Mudik, Jasa Marga Catat Kendaraan ke Luar Jakarta Turun 10 Persen

Turis asing yang datang dari jalur darat ini datang lewat Entikong dan Aruk. Secara bulanan, kunjungan lewat dua jalur tersebut masing-masing meningkat 27,27 persen (mtm) dan 550 persen (mtm). Meski secara tahunan, kunjungan masih -98,32 persen dan -98,61 persen.

Sementara wisman yang datang menggunakan moda pesawat terbang melewati Bandara Soekarno-Hatta dan Bandara Sam Ratulangi. Keduanya mengalami peningkatan masing-masing 71 persen (mtm) dan 144,69 persen (mtm).

"Bandara Juanda secara bulanan maupun tahunan masih mengalami penurunan," ungkap dia.

Berdasarkan kebangsaan, kunjungan pada Maret didominasi oleh wisman asal Timor Leste sebesar 65.200 kunjungan (49,2 persen dari total wisman), kemudian dari Malaysia 41.100 wisatawan, dan China 8.500 wisatawan

Pada bulan Maret, kunjungan dari China sudah meningkat 191,73 persen (mtm) dan 70,59 persen (yoy). Namun, kunjungan wisman dari beberapa negara seperti Kuwait, Selandia Baru, dan Australia belum menggeliat.

Secara kumulatif dari Januari–Maret 2021, jumlah kunjungan wisman mencapai 385.590 kunjungan atau masih turun sebesar 85,45 persen (yoy).

Baca juga: Larangan Mudik 2021: Keperluan Mendesak Bisa Naik Bus Berstiker Khusus

"Pada periode yang sama tahun lalu, kunjungan wisman berjumlah 2,65 juta kunjungan," papar Setianto.

Kunjungan wisman ini mempengaruhi tingkat penghunian kamar (TPK) hotel klasifikasi bintang di sejumlah daerah. Pada bulan Maret 2021, TPK meningkat 3,67 poin (mtm) dan 3,83 poin (yoy).

"TPK hotel klasifikasi bintang mencapai 36,07 persen, lebih baik dibanding bulan Februari 2021. Atau meningkat 3,83 poin dibandingkan dengan TPK Maret tahun 2020 yang tercatat sebesar 32,24 persen," pungkasnya.

Baca juga: Minat Tukar Uang Pecahan Rp 75.000 Untuk Angpao Lebaran? Stok BI Tinggal 25 Juta

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Cerita Kegigihan Pedagang Daster Asal Kabupaten Batang yang Berhasil Ekspor Ribuan Produk ke Singapura

Cerita Kegigihan Pedagang Daster Asal Kabupaten Batang yang Berhasil Ekspor Ribuan Produk ke Singapura

Smartpreneur
Sri Mulyani Ungkap Alasan Lembaga Keuangan Enggan Danai Pensiun Dini PLTU

Sri Mulyani Ungkap Alasan Lembaga Keuangan Enggan Danai Pensiun Dini PLTU

Whats New
Potensi Peningkatan Okupansi hingga 40 Persen, PHRI Sayangkan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

Potensi Peningkatan Okupansi hingga 40 Persen, PHRI Sayangkan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

Whats New
Pengunjung Ecommerce Merosot, Tokopedia: Jelang Ramadhan Kunjungan Meningkat 1,5 Kali

Pengunjung Ecommerce Merosot, Tokopedia: Jelang Ramadhan Kunjungan Meningkat 1,5 Kali

Whats New
Menteri Teten Minta Penghapusan Kredit Macet untuk UMKM

Menteri Teten Minta Penghapusan Kredit Macet untuk UMKM

Whats New
Dapat Arahan dari Jokowi, Mentan SYL Akan Lakukan Intervensi Mekanisasi Pertanian

Dapat Arahan dari Jokowi, Mentan SYL Akan Lakukan Intervensi Mekanisasi Pertanian

Whats New
Cek Promo Ramadhan dan Lebaran di Shopee Big Ramadan Sale

Cek Promo Ramadhan dan Lebaran di Shopee Big Ramadan Sale

Spend Smart
BI: Agenda Perubahan Iklim Dapat Tingkatkan PDB Global 11-14 Persen

BI: Agenda Perubahan Iklim Dapat Tingkatkan PDB Global 11-14 Persen

Whats New
Puas dengan Hasil Panen Raya di Sulsel, Jokowi Minta Beras Segera Didistribusikan ke Wilayah Lain

Puas dengan Hasil Panen Raya di Sulsel, Jokowi Minta Beras Segera Didistribusikan ke Wilayah Lain

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

Whats New
Pupuk Kaltim Bukukan Laba Rp 14,59 Triliun di 2022

Pupuk Kaltim Bukukan Laba Rp 14,59 Triliun di 2022

Whats New
Tukar Uang Baru Lebaran 2023 di Kas Keliling BI, Simak Syaratnya...

Tukar Uang Baru Lebaran 2023 di Kas Keliling BI, Simak Syaratnya...

Work Smart
Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Berapa Anggaran yang Sudah Disiapkan Pemerintah?

Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Berapa Anggaran yang Sudah Disiapkan Pemerintah?

Whats New
Gaji UMR Sukabumi: Kota dan Kabupaten Sukabumi 2023

Gaji UMR Sukabumi: Kota dan Kabupaten Sukabumi 2023

Work Smart
Cara Pinjam Dana untuk Nelayan lewat eFishery

Cara Pinjam Dana untuk Nelayan lewat eFishery

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+