Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jumlah Unduhan Aplikasi Halodoc Naik Dua Kali Lipat Sejak Pandemi

Kompas.com - 04/05/2021, 19:20 WIB
Yohana Artha Uly,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pandemi Covid-19 membuat penggunaan layanan kesehatan secara daring atau telemedicine meningkat pesat. Kondisi ini dirasakan pula oleh Halodoc.

Vice President of Marketing Halodoc Felicia Kawilarang mengatakan, peningkatan terjadi seiring adanya imbauan Kementerian Kesehatan yang menyarankan masyarakat untuk tidak ke rumah sakit pada awal-awal masa pandemi.

"Jadi memang kalau dilihat dari demand (permintaan), layanan telemedicine itu lumayan naik di awal-awal pandemi," ujarnya dalam webinar Katadata: Digital Companies Against Covid-19, Selasa (4/5/2021).

Di sisi lain, kata Felicia, Halodoc sendiri sejak awal telah melakukan persiapan terkait layanan mengenai Covid-19 karena sembari mengikuti perkembangan pandemi yang terjadi di China.

Sehingga ketika Covid-19 masuk ke Indonesia, startup kesehatan ini dapat memberikan edukasi dan layanan terkait virus corona kepada para penggunanya yang tiba-tiba naik signifikan.

"Jadi memang kami lihat sangat banyak yang tiba-tiba unduh aplikasi Halodoc, naik dua kali lipat di tahun lalu. Dari sisi telemedicine pun ada peningkatan hampir 10 kali, apalagi untuk dokter yang berbayar," jelas Felicia.

Baca juga: Pacu Ekspor Produk Fesyen Muslim, Kemenperin Gelar ii-Motion 2021

Pandemi Covid-19 dinilai telah meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap telemedicine. Ia bilang, sebelum adanya Covid-19, layanan kesehatan secara daring cukup diragukan oleh masyarakat.

Hal itu dikarenakan masyarakat yang masih terbiasa untuk menerima layanan kesehatan dengan pertemuan fisik. Sehingga ada persoalan terkait kepercayaan terhadap kualitas dokter.

"Tapi karena pandemi, orang kepepet untuk konsultasi secara online karena enggak bisa ke rumah sakit. Dan setelah coba ternyata mereka merasa sangat terbantu dan percaya terhadap layanannya. Dari situ banyak lagi yang masuk ke aplikasi Halodoc," ungkapnya.

Felicia mengakui, pihaknya memang mendapatkan keuntungan dari pandemi, meski demikian prioritas Halodoc adalah untuk membantu masyarakat Indonesia.

Ia menjelasakan, sejak April 2020 Halodoc telah meluncurkan chatbot Covid-19 dan meluncurkan layanan drive-thru rapid tes Covid-19. Saat ini layanan rapid tes dan PCR drive thru Halodoc sudah ada di 60 lokasi di seluruh Indonesia.

"Jadi kami sangat bahagia bisa bantu masyarakat Indonesia di masa pandemi, apalagi tahun lalu," kata Feilicia.

Baca juga: Sindir Belanja Pegawai Pemda, Mendagri: Rakor, Rakor, Rakor, Isinya Honor...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bank DKI Sumbang Dividen Rp 326,44 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

Bank DKI Sumbang Dividen Rp 326,44 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

Whats New
OASA Bangun Pabrik Biomasa di Blora

OASA Bangun Pabrik Biomasa di Blora

Rilis
Pengumpulan Data Tersendat, BTN Belum Ambil Keputusan Akuisisi Bank Muamalat

Pengumpulan Data Tersendat, BTN Belum Ambil Keputusan Akuisisi Bank Muamalat

Whats New
Cara Hapus Daftar Transfer di Aplikasi myBCA

Cara Hapus Daftar Transfer di Aplikasi myBCA

Work Smart
INA Digital Bakal Diluncurkan, Urus KTP hingga Bayar BPJS Jadi Lebih Mudah

INA Digital Bakal Diluncurkan, Urus KTP hingga Bayar BPJS Jadi Lebih Mudah

Whats New
Suku Bunga Acuan BI Naik, Anak Buah Sri Mulyani: Memang Kondisi Global Harus Diantisipasi

Suku Bunga Acuan BI Naik, Anak Buah Sri Mulyani: Memang Kondisi Global Harus Diantisipasi

Whats New
Ekonom: Kenaikan BI Rate Bakal 'Jangkar' Inflasi di Tengah Pelemahan Rupiah

Ekonom: Kenaikan BI Rate Bakal "Jangkar" Inflasi di Tengah Pelemahan Rupiah

Whats New
Menpan-RB: ASN yang Pindah ke IKN Bakal Diseleksi Ketat

Menpan-RB: ASN yang Pindah ke IKN Bakal Diseleksi Ketat

Whats New
Lebaran 2024, KAI Sebut 'Suite Class Compartment' dan 'Luxury'  Laris Manis

Lebaran 2024, KAI Sebut "Suite Class Compartment" dan "Luxury" Laris Manis

Whats New
Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Whats New
Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Whats New
Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Whats New
IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

Whats New
Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Whats New
Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com