Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beberkan Masalah di Industri Pertanian, Moeldoko: Petani Pasti Kesulitan

Kompas.com - 25/05/2021, 15:58 WIB
Elsa Catriana,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Moeldoko membeberkan, ada berbagai masalah yang ditemukan dalam industri pangan Indonesia khususnya di industri pertanian.

Pertama, permasalahan luas tanah yang sempit.

Khususnya di pulau Jawa, ditemukan adanya paradoks antara luas lahan yang tidak sebanding dengan jumlah penduduk yang ada.

Baca juga: Jalin Kerja Sama Bidang Pertanian, Indonesia dan Rusia Lakukan Transfer Teknologi

"Tanah kita itu sempit khususnya di Jawa. Tanah sempit, penduduk banyak ini yang membuat adanya paradoks untuk pertanian kita. Sementara di luar Jawa itu penduduknya yang sedikit tapi ketersediaan tanahnya luas," ujar Moeldoko dalam Indonesia Food Summit 2021 yang diselenggarakan secara virtual, Selasa (25/5/2021).

Moeldoko menyebutkan berdasarkan hasil survei pertanian pada sensus 2018, kondisi lahan di Indonesia hanya memiliki luas 903 meter, sementara luas lahan non sawahnya hanya 5,5 meter persegi.

"Ini bisa dibayangkan kondisinya seperti apa, mau bagaimanapun petani pasti kesulitan," ungkap dia.

Bukan hanya dari sisi luas lahan, kata Moeldoko, tetapi kualitas tanah di Jawa juga sudah rusak.

Hal ini disebabkan karena banyaknya para petani yang lebih mementingkan kualitas dan kuantitas hasil padinya daripada kualitas tanahnya.

Baca juga: Ekspor Pertanian pada April 2021 Naik 18,98 Persen

"Mereka berpikir bagaimana caranya biar padinya banyak dan bagus jadi mereka pakai pestisida yang berlebihan, pupuk yang berlebihan, kurang dikontrol tanahnya," ungkap dia.

Dalam hal ini, pemerintah akan melakukan gebrakan yaitu reforma agraria yang sasarannya ditujukan untuk bagaimana meningkatkan distribusi lahan serta kepemilikan tanah untuk masyarakat.

"Saya yang mengawal di reformasi ini. Ini sebuah langkah untuk ketersediaan lahan petani, betul-betul akan berubah," kata Moeldoko.

Persolan selanjutnya terletak pada masalah kapital.

Masih banyak ditemukan petani Indonesia yang belum terjangkau layanan perbankan atau bankable.

Baca juga: Kementan Dukung Petani dengan KUR, Pengamat: Pertanian Tumbuh Positif di Kuartal II

Hal ini pun mengakibatkan sulitnya para petani mendapatkan peminjaman dari perbankan.

Sementara dari sisi teknologi, Moeldoko menilai petani Indonesia masih sedikit yang bisa menyerap penggunaan teknologi yang modern.

Hal ini, kata Moeldoko, berpengaruh pada sulitnya petani untuk memanagemen produksinya mulai dari sistem tanam, hingga panen.

"Mereka tidak mengerti berapa modal yang harus dikeluarkan, hitung-hitungannya tidak mengerti. Begitu panen mereka enggak ngerti untungnya gimana, intinya mereka bertani itu untuk makan saja," jelas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indef: Banjir Barang Impor Harga Murah Bukan Karena TikTok Shop, tapi...

Indef: Banjir Barang Impor Harga Murah Bukan Karena TikTok Shop, tapi...

Whats New
Emiten Menara TBIG Catat Pendapatan Rp 6,6 Triliun Sepanjang 2023

Emiten Menara TBIG Catat Pendapatan Rp 6,6 Triliun Sepanjang 2023

Whats New
LKPP: Nilai Transaksi Pemerintah di e-Katalog Capai Rp 196,7 Triliun Sepanjang 2023

LKPP: Nilai Transaksi Pemerintah di e-Katalog Capai Rp 196,7 Triliun Sepanjang 2023

Whats New
?[POPULER MONEY] Kasus Korupsi Timah Seret Harvey Moeis | Pakaian Bekas Impor Marak Lagi

?[POPULER MONEY] Kasus Korupsi Timah Seret Harvey Moeis | Pakaian Bekas Impor Marak Lagi

Whats New
Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Whats New
Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Whats New
Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Whats New
Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Whats New
Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Whats New
Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Whats New
Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Whats New
Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Work Smart
Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Whats New
Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Whats New
Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com