JAKARTA, KOMPAS.com - Pergerakan mayoritas mata uang kripto cenderung melemah pada sesi perdagangan Kamis (27/5/2021) siang hari.
Berdasarkan data Coinmarketcap, dari 10 kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar, 8 di antaranya mengalami penurunan harga.
Dilansir dari Coinmarketcap pada pukul 12.00 WIB, harga kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar, Bitcoin, anjlok 4,18 persen ke level 37.643 dollar AS, atau setara Rp 538,3 juta (asumsi kurs Rp 14.300).
Baca juga: Ini Beberapa Negara yang Larang Mata Uang Kripto Bitcoin Dkk
Pelemahan juga dialami oleh Ethereum, yang harganya merosot 4,26 persen ke level 2.691 dollar AS atau setara Rp 38,4 juta.
Kemudian, XRP menurun 5,58 persen ke level 0,95 dollar AS atau setara Rp 13.585.
Lalu, harga Cardano juga terkoreksi tipis, yakni sebesar 2,14 persen ke level 1,66 dollar AS atau setara Rp 23.738.
Aset kripto, Stellar, juga melemah 7,12 persen ke level 0,41 dollar AS atau setara Rp 5.863.
Penurunan harga juga terjadi pada aset kripto yang tengah naik daun, Dogecoin, yakni sebesar 5,69 persen ke level 0,33 dollar AS, atau setara Rp 4.719.
Baca juga: Bitcoin hingga Dogecoin Menguat, Ini 10 Aset Kripto yang Harganya Naik
Selanjutnya, Polkadot melemah 4,15 persen ke level 22,34 dollar AS, atau setara Rp 319.462.
Kripto jenis Bitcoin Cash melemah 4,72 persen ke level 718,6 dollar AS, atau setara Rp 10,2 juta.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.