JAKARTA, KOMPAS.com - Direktorat Jenderal (Ditjen) Bea dan Cukai akan melelang secara online 3 motor gede (moge) di website lelang resmi milik pemerintah yakni www.lelang.go.id. Ketiga motor tersebut merupakan barang sitaan negara.
Berdasarkan pengumuman lelang di lelang.go.id, Selasa (1/6/2021), 3 motor yang akan dilelang tersebut terdiri dari Royal Enfield Thunderbild 350, Honda NV750, dan BMW R1150 GS.
Adapun pelaksanaan lelang akan dilakuakn oleh Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Jakarta II pada 3 Juni 2021.
Baca juga: Cek Syarat Lengkap Daftar PPPK Guru 2021 di sscasn.bkn.go.id
Bagi Anda yang berminat ikut lelang 3 motor tersebut, wajib mendaftar di lelang.go.id, Selanjutnya wajib menyetorkan uang jaminan lelang ke nomor virtual account yang didapatkan setelah mendaftar.
Uang jaminan disetorkan paling lambat satu hari sebelum lelang. Bagi peserta yang gagal memenangi lelang, uang jaminan akan dikembalikan.
Sebagai catatan, barang dilelang dengan kondisi apa adanya. Oleh karena itu, penting untuk memastikan kondisinya.
Bagi Anda yang ingin mengecek kondisi barang, bisa datang ke Tempat Penimbunan Pabean (TPP)PT Tri Pandu PelitaJl. Raya Kebantenan No.10, Semper Timur, Cilincing, Jakarta Utara pada pukul 09.00 hingga 15.00 WIB, pada 2 Juni 2021.
Perlu diingat, sebelum ikut lelang, baca terlebih dahulu keterangan pengumuman lelang. Sebab akan ada beberapa syarat atau ketentuan yang berlaku.
Berikut daftar motor yang dilelang:
1. Honda NV750 Custom
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.