JAKARTA, KOMPAS.com - Pandemi Covid-19 membuat masyarakat semakin melek digital, tak terkecuali generasi Z yang sudah hidup perdampingan pada aplikasi digital.
Hasil survei Katadata Insight Center (KIC) menunjukkan, pandemi berdampak pada peningkatan adopsi dan penggunaan layanan digital untuk memenuhi kebutuhan konsumsi, terutama pada Generasi Z.
Konsumsi layanan digital ini mencakup belanja online (e-Commerce), layanan pesan-antar makanan (food delivery), dan layanan pengantaran sembako.
Baca juga: Milenial dan Gen Z Bakal Jadi Penopang Pendapatan Industri Asuransi
“Survei ini menyorot pola konsumsi layanan digital di kalangan generasi Z (Zoomers Indonesia). Kami fokus pada mereka karena mereka lahir dan besar di tengah era teknologi yang berkembang pesat, dengan lahirnya media sosial dan internet," kata Head of Research KIC, Stevanny Limuria dalam siaran pers, Kamis (3/6/2021).
Hasil survei menunjukkan, selama tiga bulan terakhir, 57 persen responden merupakan pengguna aktif situs e-commerce, 36 persen menggunakan layanan pengiriman makanan, dan 23 persen menggunakan layanan pengiriman bahan makanan.
Jika dirinci per layanan, 57 persen Gen Z telah menggunakan e-Commerce dalam tiga bulan terakhir, dan 81 persen di antaranya berbelanja di platform e-Commerce setidaknya sebulan sekali.
Pengguna e-commerce menilai penggunaan layanan ini praktis (74 persen), memiliki pilihan produk banyak (62 persen), dan risiko tertular Covid-19 kecil (60 persen).
Kemudian, 50 persen Gen Z menggunakan layanan pengiriman makanan online.
Baca juga: Apindo: Pengusaha Lebih Pilih Rekrut Pekerja Berpengalaman ketimbang Gen Z
Di antara mereka yang pernah menggunakan layanan pesan-antar makanan sebelumnya, 71 persen di antaranya mengatakan bahwa mereka telah aktif menggunakan layanan pesan-antar makanan dalam 3 bulan ini.
Ada beberapa alasan mereka menggunakan layanan digital untuk pesan-antar makanan, seperti praktis, tidak sempat memasak, dan bosan dengan makanan rumahan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.