Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BCA Luncurkan Kartu Kredit BCA UnionPay, Apa Saja Promonya?

Kompas.com - 03/06/2021, 22:01 WIB
Ade Miranti Karunia,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) meluncurkan Kartu Kredit BCA UnionPay yang dinilai dapat menjadi solusi bagi nasabah yang memiliki gaya hidup dinamis.

Direktur BCA Santoso menuturkan, kehadiran Kartu Kredit BCA UnionPay bakal menjadi jawaban bagi nasabah yang menyukai sports, lifestyle, adventure dan food & beverage.

"Kami menggandeng beberapa partner strategis seperti Build a Bike, Rodalink & Technobike untuk penggemar sepeda, Decathlon, Eiger, Garmin, GoPro & Grab untuk melengkapi dari sisi lifestyle, dan tidak ketinggalan Chatime, Kitamura, Mazeru & Pochajjang untuk yang gemar jajan. Nasabah pun dimanjakan dengan berbagai program menarik untuk atraksi wisata di Bali dan cashback di travel agent partners BCA," ujarnya dalam peluncuran kartu tersebut secara virtual, Kamis (3/6/2021).

Bagi nasabah yang pertama kali melakukan registrasi Kartu Kredit BCA UnionPay akan mendapatkan bonus senilai 5.000 BCA UnionPay Points, dengan minimal akumulasi transaksi Rp 5 juta dalam 3 bulan sejak kartu diterbitkan.

Selain itu, setiap transaksi senilai 10.000 berkesempatan untuk mendapatkan 1 BCA UnionPay Point yang dapat ditukarkan dengan Reward BCA maupun airline miles.

Sementara itu, bagi nasabah yang sering traveling juga bisa mendapatkan perlindungan asuransi perjalanan berupa pertanggungan atas kehilangan bagasi dan keterlambatan penerbangan secara cuma-cuma sesuai ketentuan yang berlaku.

Baca juga: Cara Investasi Reksa Dana lewat Aplikasi Perbankan CIMB Niaga OCTO Mobile

Dalam kesempatan itu, Vice President UnionPay International Larry Wang mengatakan, UnionPay berusaha meningkatkan produk dan layanan pembayaran untuk memenuhi kebutuhan pembayaran masyarakat dan bisnis lokal.

"Oleh karena itu kami bahagia dapat bekerja sama dengan BCA untuk menawarkan kartu kredit ini kepada nasabah dengan gaya hidup yang aktif, petualang dan modern di Indonesia," tutur Larry.

Adapun program yang ditawarkan Kartu Kredit BCA UnionPay antara lain nilai tukar rendah untuk transaksi di Singapura, Hong Kong, China dan Taiwan. Selain itu nasabah juga dapat menikmati cicilan BCA 0 persen hingga 6 bulan untuk transaksi di luar negeri.

Fitur contactless yang diterapkan dalam Kartu Kredit BCA UnionPay juga diklaim mempermudah transaksi. Nasabah tidak perlu lagi memasukkan nomor PIN (personal identification number) pada saat melakukan transaksi. Saat ini sudah tersedia mesin EDC BCA yang sudah dilengkapi fitur contactless.

Baca juga: KSPI Sebut Belum Ada Kepastian Mekanisme PHK Karyawan Giant

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bank DKI Sumbang Dividen Rp 326,44 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

Bank DKI Sumbang Dividen Rp 326,44 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

Whats New
OASA Bangun Pabrik Biomasa di Blora

OASA Bangun Pabrik Biomasa di Blora

Rilis
Pengumpulan Data Tersendat, BTN Belum Ambil Keputusan Akuisisi Bank Muamalat

Pengumpulan Data Tersendat, BTN Belum Ambil Keputusan Akuisisi Bank Muamalat

Whats New
Cara Hapus Daftar Transfer di Aplikasi myBCA

Cara Hapus Daftar Transfer di Aplikasi myBCA

Work Smart
INA Digital Bakal Diluncurkan, Urus KTP hingga Bayar BPJS Jadi Lebih Mudah

INA Digital Bakal Diluncurkan, Urus KTP hingga Bayar BPJS Jadi Lebih Mudah

Whats New
Suku Bunga Acuan BI Naik, Anak Buah Sri Mulyani: Memang Kondisi Global Harus Diantisipasi

Suku Bunga Acuan BI Naik, Anak Buah Sri Mulyani: Memang Kondisi Global Harus Diantisipasi

Whats New
Ekonom: Kenaikan BI Rate Bakal 'Jangkar' Inflasi di Tengah Pelemahan Rupiah

Ekonom: Kenaikan BI Rate Bakal "Jangkar" Inflasi di Tengah Pelemahan Rupiah

Whats New
Menpan-RB: ASN yang Pindah ke IKN Bakal Diseleksi Ketat

Menpan-RB: ASN yang Pindah ke IKN Bakal Diseleksi Ketat

Whats New
Lebaran 2024, KAI Sebut 'Suite Class Compartment' dan 'Luxury'  Laris Manis

Lebaran 2024, KAI Sebut "Suite Class Compartment" dan "Luxury" Laris Manis

Whats New
Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Whats New
Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Whats New
Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Whats New
IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

Whats New
Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Whats New
Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com