JAKARTA, KOMPAS.com - Bank Syariah Indonesia bersama dengan BPR Syariah Hijra Alami melakukan penandatangan kerjasama layanan digital Application Programming Interface (API).
Kerja sama ini dilakukan sebagai langkah keseriusan BSI dalam rangka membangun ekosistem digital syariah di Indonesia.
API menjadi solusi dan tawaran yang menarik bagi para partner digital seperti e-commerce, fintech, merchant, payment gateway dan lainnya yang membutuhkan layanan white label perbankan syariah yang menyatu dalam produk & layanan mereka kepada end-user.
Baca juga: BSI Kucurkan Pembiayaan untuk Proyek KA Makassar-Parepare
Group Head of Digital Banking Bussiness Bank Syariah Indonesia Wijayanto mengatakan, API nantinya akan menjadi sistem yang bisa diadopsi dan terintegrasi dengan sistem yang sudah ada.
“Melalui kerja sama ini kami siap kolaborasi aktif dengan Bank Syariah Indonesia baik sebagai mitra pembiayaan maupun layanan IT core perbankan yang membantu operasional dan control BPRS Hijra Alami," ujarnya dalam siaran persnya, dikutip Kompas.com, Minggu (6/6/2021).
Adapun fitur dan layanan yang ada di aplikasi ini disebutkan dia, di antaranya Basic Service berupa balance inquiry, overbooking, account statement.
Ada juga premium service seperti create dan edit virtual account untuk cash management system, online transfer, fitur travel umrah yang terdiri dari list travel, paket umrah, detail paket, cashout.
Hal ini diklaim memudahkan para end-user untuk mengontrol transaksi keuangan secara real time dengan berbagai security yang sudah diproteksi.
Sementara itu, Direktur Utama BPRS Hijra Alami Tri Israharjo Santoso berharap, melalui kerjasama ini pihaknya siap berkolaborasi aktif dengan Bank Syariah Indonesia baik sebagai mitra pembiayaan maupun layanan IT core perbankan yang membantu operasional dan control BPRS Hijra Alami.
"Tentu kami berharap terus adanya pengembangan dan inovasi sistem IT yang canggih sehingga semakin mempermudah mitra dalam sisi pengawasan finansial," katanya.
Baca juga: BSI Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi RI Capai 5,04 Persen di 2021
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.