Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Sedang Cari Lowongan Kerja? Segera Kunjungi Digital Career Expo 2021

Kompas.com - 18/06/2021, 19:19 WIB
A P Sari

Penulis

KOMPAS.comKementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) bersama Yayasan Plan International Indonesia (Plan Indonesia) kembali menggelar Digital Career Expo 2021 yang digelar pada 18-19 Juni 2021.

Acara job fair yang mengusung tema “Finding Career in Digital Era!” tersebut digelar secara virtual dan menyediakan sedikitnya 1.000 lowongan pekerjaan untuk 10.000 peserta dengan total 100 perusahaan yang berpartisipasi.

Adanya agenda tersebut dimaksudkan sebagai langkah untuk meningkatkan peluang kerja layak dan setara bagi kaum muda di tengah situasi pandemi Covid-19.

Seperti kita ketahui bersama, pandemi Covid-19 yang masih berlangsung hingga saat ini tentu sangat membatasi akses para muda-mudi untuk mencari pekerjaan.

Baca juga: Kemenaker Siapkan 9 Lompatan Besar untuk Hadapi Tantangan Pembangunan Ketenagakerjaan

Dalam rangkaian Digital Career Expo 2021 tersebut, peserta dapat melakukan job matching dengan perusahaan swasta dan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), mendapat kesempatan bergabung dengan komunitas digital YES!HUB, dan mendapatkan panduan untuk menggunakan platform peningkran kerja YES!ACADEMY (kitakerja.id).

Berbagai perusahaan dan komunitas UMKM, mulai dari OK OCE Indonesia, Agro Boga Utama, AdMart, Importa Smart Furniture, hingga PT Yugo Eshan Mandiri, turut berpartisipasi dan memberikan lowongan pekerjaan untuk kaum muda.

Tak hanya itu saja, melalui Digital Career Expo 2021, peserta juga dapat mengikuti sesi webinar bersama sejumlah sosok inspiratif.

Mereka adalah Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, Head of Corporate Sustainability HSBC Asri Triwahyuni, Direktur Pemasaran dan Pelayanan Angkasa Pura 1 Devy Suhardji, serta Presiden Direktur PT Perta Daya Gas Arief Wardono.

Baca juga: Ciptakan Link and Match Lulusan BLK dan Industri, Kemenaker Kerja Sama dengan 4 Perusahaan

Di samping nama-nama di atas, ada pula Co-Founder and Managing Partner PT Dharma Bidara Adimulya Daisy Suhari, Direktur Keuangan Pertamina I Diah Kurniawati, Wakil Ketua Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) Livia Iskandar, dan lainnya.

Selain job fair, Kemenaker bersama Plan Indonesia juga menggagas program Wired 4 Work! (W4W) yang didukun oleh Accenture sejak tahun 2018.

Plan Indonesia bahkan secara konsisten berupaya meningkatkan keterampilan kerja kaum muda di berbagai sektor, khususnya melalui platform ketenagakerjaan YES!DIGITAL.

Sesuai dengan misi untuk memastikan pemenuhan akan hak anak dan kesetaraan bagi anak muda serta kaum muda perempuan, Plan Indonesia berharap acara tersebut dapat memberikan dampak positif dan bisa menjangkau banyak anak muda dari seluruh Indonesia.

Baca juga: 4 Strategi Kemenaker Jaga Hubungan Bilateral di Tempat Pekerja Migran Bekerja

Kolaborasi banyak pihak

Selain job fair, Digital Career Expo 2021 juga akan menghadirkan sejumlah sosok inspiratif untuk menjadi pembiacara dalam webinar.DOK. Humas Kemenaker Selain job fair, Digital Career Expo 2021 juga akan menghadirkan sejumlah sosok inspiratif untuk menjadi pembiacara dalam webinar.

Direktur Eksekutif Plan Indonesia Dini Widiastuti mengatakan, Digital Career Expo diharapkan tidak hanya menjadi ajang pembuka lowongan pekerjaan untuk kaum muda, tetapi juga peluang untuk menghadirkan kolaborasi dari banyak pihak.

“Kolaborasi lembaga masyarakat, pemerintah, perusahaan swasta, UMKM, komunitas, dan kaum muda berperan untuk menguatkan ekonomi, baik pada masa kini atau masa mendatang,” katanya setelah pembukaan Digital Career Expo 2021, Jumat (18/6/2021).

Melalui kerja sama banyak pihak itu pula, lanjut dia, perjalanan anak-anak muda, khususnya perempuan, dapat disokong dengan baik.

“Termasuk dalam mengembangkan karier yang tepat dan layak, sekaligus menyediakan akses bagi mereka untuk berdaya dari sisi ekonomi secara setara,” ujarnya.

Baca juga: Tingkatkan Kualitas SDM, Kemenaker Bersama KSPI Resmikan Pusdiklat FSPMI

Pada kesempatan itu, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah tidak lupa memberikan apresiasi atas terselenggaranya Digital Career Expo 2021.

Menurut dia, acara yang diselenggarakan tersebut merupakan upaya yang dapat mendukung pemulihan sektor ketenagakerjaan Indonesia.

“Terlebih agenda ini menggandeng Karier Hub, yakni platform dari Sistem Ketenagakerjaan Kemenaker,” imbuhnya saat membuka agenda Digital Career Expo 2021, Jumat.

Lebih lanjut, Ida menerangkan, Digital Career Expo 2021 merupakan salah satu bentuk implementasi konsep link and match di pasar kerja, dengan mempertemukan pemberi kerja dengan pencari kerja dalam acara bursa kerja.

Baca juga: Soal 5 CPMI Kabur, Kemenaker: Bila Ada Penyimpangan, Bisa Dikenakan Sanksi

“Manfaat acara ini bisa semakin besar, karena diadakan pada momen dunia ketenagakerjaan Indonesia yang sedang terdampak akibat pandemi Covid-19,” jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Jasa Marga: 109.445 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Selama Libur Panjang Paskah 2024

Jasa Marga: 109.445 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Selama Libur Panjang Paskah 2024

Whats New
Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Earn Smart
7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

Whats New
'Regulatory Sandbox' Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

"Regulatory Sandbox" Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

Whats New
IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

Whats New
Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Whats New
Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Whats New
Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Whats New
Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Whats New
Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Whats New
Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Whats New
Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

BrandzView
Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Whats New
Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Whats New
Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com