Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menguat di Sesi Penutupan, IHSG Kembali Sentuh Level Psikologis 6.000

Kompas.com - 01/07/2021, 16:53 WIB
Bambang P. Jatmiko

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali menembus level psikologis 6.000 di akhir perdagangan hari ini, Kamis (1/7/2021).

Pada penutupan pasar, indeks terparkir di posisi 6.005 atau naik 20 poin (0,34 persen). Sebanyak 240 saham diperdagangkan menguat, 299 saham melemah dan 188 saham stagnan.

Adapun nilai transaksi sepanjang hari ini mencapai Rp 10,76 triliun dengan volume transaksi 165,65 juta lot saham.

Baca juga: Pangkas Investasi Saham dan Reksa Dana, BPJS Ketenagakerjaan Pertimbangkan Kondisi Pasar Modal

Sementara itu investor asing masih tercatat banyak melakukan pelepasan saham dengan nilai jual bersih Rp 226,91 miliar.

Dari regional, bursa di kawasan Asia Pasifik sebagian besar melemah. Indeks Nikkei turun 0,29 persen di posisi 28.707. Sementara itu bursa Shanghai ditutup turun tipis 0,07 persen di 3.589.

Adapun indeks Hang Seng Hong Kong ditutup turun 0,57 persen di level 28.828.

Sementara itu mengutip Antara, analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana di Jakarta, Kamis, mengatakan, dengan ditutupnya IHSG di atas level 6.000, secara teknikal IHSG berpeluang melanjutkan penguatannya.

Baca juga: Ekonomi Masih Sulit, Investasi Saham Lanjut Terus atau Tunda Dulu?

"Adapun yang menjadi sentimen IHSG hari ini dengan akan diberlakukannya PPKM Darurat yang kami perkirakan hal ini sedikit banyak akan berpengaruh ke pergerakan IHSG meskipun tidak seburuk pada saat adanya PSBB waktu lalu," ujar Herditya.

 

Disclaimer: Artikel ini bukan untuk mengajak membeli atau menjual saham. Segala rekomendasi dan analisa saham berasal dari analis dari sekuritas yang bersangkutan, dan Kompas.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Keputusan investasi ada di tangan Investor. Pelajari dengan teliti sebelum membeli/menjual saham.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com