JAKARTA, KOMPAS.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Senin (5/7/2021), bergerak fluktuatif ke arah zona merah. Berdasarkan data RTI, pukul 9.50 WIB, IHSG terkoreksi tipis 0,03 persen (1,9 poin) ke level 6.021,05.
Sebanyak 223 saham menguat, 213 melemah, dan 175 saham tidak mengalami perubahan harga.
Nilai transaksi diperoleh Senin pagi ini, sebesar Rp 2,93 triliun dari 4,94 miliar lembar saham diperjualbelikan. Investor asing pun melakukan aksi jual di seluruh pasar yang mencapai Rp 60.65 miliar.
Baca juga: IHSG Dibayangi PPKM Darurat, Simak Rekomendasi Saham Hari Ini
Analis Artha Sekuritas Dennies Christoper memperkirakan hari ini IHSG bergerak di zona merah. Pasar masih mencermati lonjakan kasus Covid-19 dan penerapan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) berstatus darurat.
"Secara teknikal terlihat rentang penguatan jangka pendek mulai terbatas. Pergerakan awal pekan akan minim sentimen dari data perekonomian. Investor masih akan berfokus mencermati perkembangan kasus Covid-19 di Indonesia serta implementasi pengetatan PPKM darurat di Jawa dan Bali. IHSG diprediksi melemah," kata dia dalam rekomendasinya.
Sementara itu nilai tukar rupiah terhadap dollar AS pagi ini bergerak di teritori positif.
Berdasarkan data Bloomberg, pukul 9.59 WIB, kurs rupiah naik 56 poin atau 0,39 persen ke level Rp 14.476 per dollar AS. Dari penutupan pekan lalu, Jumat (2/7/2021), yang berada di Rp 14.532 per dollar AS.
Baca juga: IHSG Akhir Pekan Ditutup di Zona Hijau, Rupiah Justru Melemah
Disclaimer: Artikel ini bukan untuk mengajak membeli atau menjual saham. Segala rekomendasi dan analisa saham berasal dari analis dari sekuritas yang bersangkutan, dan Kompas.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Keputusan investasi ada di tangan Investor. Pelajari dengan teliti sebelum membeli/menjual saham.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.