Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masuki Usia 65 Tahun, Danamon Tekankan Kolaborasi di Tengah Pandemi

Kompas.com - 19/07/2021, 14:20 WIB
Rully R. Ramli,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Danamon Indonesia Tbk genap berusia 65 tahun pada 16 Juli 2021.

Memasuki usia 65 tahun di tengah pandemi Covid-19, Danamon menekankan pentingnya kolaborasi dari berbagai lapisan untuk mencapai pertumbuhan bersama.

Direktur Utama Bank Danamon Yasushi Itagaki mengatakan, dengan masih merebaknya Covid-19, pihaknya menyadari pentingnya kolaborasi demi kesejahteraan bersama, sehingga pada tahun ini Danamon mengusung tema "Tumbuh melalui Kolaborasi".

Baca juga: Bank Danamon Siapkan Uang Tunai Rp 2,5 Triliun untuk Lebaran 2021

"Walaupun masih dalam masa pandemi Covid-19, kami ingin mengajak setiap lapisan masyarakat untuk optimis menatap kedepan, bersatu dan berkolaborasi dalam menghadapi masa krisis ini," tutur Yasushi, dikutip Senin (19/7/2021).

Yasushi mengakui, semenjak didirikan pada 1956, berbagai tantangan telah dihadapi oleh Danamon. Tantangan tersebut dijawab Danamon melalui inovasi dan kolaborasi.

"65 tahun bukanlah proses yang singkat bagi kami," kata dia.

Salah satu kolaborasi yang dilakukan ialah, bergabungnya Danamon ke MUFG Bank Ltd pada tahun 2019.

Kolaborasi ini dinilai memberikan nilai tambah bagi seluruh nasabah dan franchise Danamon.

Baca juga: Bank Danamon Tebar Dividen Rp 352,66 Miliar

"Area kolaborasi dan sinergi tersebut meliputi pembiayaan untuk rantai pasok otomotif, perbankan ritel, inovasi digital dan kemampuan manajemen risiko," ujar Yasushi.

Selain kolaborasi dengan badan usaha, Danamon juga menggandeng berbagai lapisan masyarakat.

Selama pandemi, serangkaian kegiatan kolaboratif diluncurkan Danamon, seperti kampanye “Positivity Saves Lives”, yakni sebuah gerakan mengajak masyarakat untuk membagikan video buatan Danamon.

Setiap satu video yang dibagikan, Danamon mendonasikan 1 Alat Pelindung Diri (APD) kepada rumah sakit dan fasilitas kesehatan di sejumlah wilayah. Program ini berhasil mendonasikan lebih dari 11.000 APD.

Untuk mendukung upaya pemerintah menciptakan kekebalan komunal atau herd immunity, pada akhir Juni hingga awal Juli kemarin, Danamon bersama MUFG dan Adira Finance juga telah mengadakan sentra vaksinasi dengan menyalurkan 12.500 dosis vaksin yang ditargetkan untuk pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), masyarakat transportasi, pengemudi transportasi daring, masyarakat rentan, serta karyawan perbankan.

Baca juga: Anjlok 41,76 Persen, Laba Bersih Danamon Kuartal I 2021 Capai Rp 522 Miliar

Kemudian, untuk merayakan usia ke-65 tahun, Danamon menggelar "Festival Kolaborasi" hingga 31 Agustus 2021.

Festival virtual itu menawarkan sejumlah rangkaian acara, mulai dari perjalanan Danamon, ragam promosi produk, hingga webinar yang diisi oleh banyak tokoh.

"Sebagai bagian dari HUT 65 Danamon juga terus berkomitmen dalam semangat kesejahteraan melalui Aksi Danamon Peduli, yang diantaranya mendukung pergerakan ekonomi melalui program Aksi Pasar Sehat dan Tangguh, serta mengadakan Aksi Air & Sanitasi Untuk Nusantara," ucap Yasushi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

Whats New
Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Whats New
Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Work Smart
Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

BrandzView
Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Whats New
Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Whats New
Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Whats New
Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Whats New
Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Whats New
Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Whats New
Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Whats New
Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com