Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bersiap Terbang Perdana, Maskapai Baru Super Air Jet Akan Buka 6 Rute

Kompas.com - 21/07/2021, 05:48 WIB
Muhammad Choirul Anwar

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com – Maskapai baru Super Air Jet bersiap melakukan penerbangan perdana (inaugural flight) untuk melayani melayani penumpang berjadwal (regular flight) yang akan dijadwalkan dalam waktu dekat.

Rencana penerbangan perdana tersebut diungkapkan oleh Direktur Utama Super Air Jet Ari Azhari. Terkait hal ini, pihaknya tengah menyiapkan berbagai hal dan langkah agar penerbangan perdana mendatang berjalan sesuai jadwal.

Persiapan tersebut juga dilakukan dalam rangka memenuhi aspek standar operasional keselamatan, keamanan dan kenyamanan perjalanan udara.

Baca juga: Seputar Super Air Jet, Airline Baru Berbiaya Murah yang Sasar Milenial

“Terpenting lagi, operasional berjalan berdasarkan ketentuan protokol kesehatan yang ketat,” ujar Ari Azhari dalam keterangan resminya, dikutip pada Rabu (21/7/2021).

Maskapai berkode IU ini akan membuka rute penerbangan ke 6 tujuan yang disebutnya sebagai destinasi super favorit untuk menjawab dan mengakomodir kebutuhan penerbangan bagi para kawula khususnya generasi kekinian.

Berikut rute Super Air Jet yang akan dibuka dalam waktu dekat, yakni dari dan menuju:

  1. Jakarta melalui Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang (CGK)
  2. Palembang melalui Bandar Udara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II (PLM)
  3. Padang melalui Bandar Udara Internasional Minangkabau (PDG)
  4. Batam – Bandar Udara Internasional Hang Nadim (BTH)
  5. Medan – Bandar Udara Internasional Kualanamu (KNO)
  6. Pontianak – Bandar Udara Internasional Supadio (PNK)

Baca juga: Tanpa Modal Asing, Siapa Sosok di Balik Maskapai Baru Super Air Jet?

Ari Azhari menjelaskan, jadwal penerbangan Super Air Jet pada rute-rute tersebut direncanakan berlangsung setiap hari.

“Super Air Jet akan beroperasi dengan frekuensi terbang satu kali setiap hari, yang dilayani pergi pulang (PP),” urainya.

Ia lantas mengungkap alasan pemilihan rute penerbangan yang dibuka pada tahap awal. Dia bilang, pemilihan destinasi super favorit di tahap perdana untuk menjangkau wilayah Indonesia barat dengan pilihan jadwal keberangkatan yang tepat di rute-rute super popular.

“Mengapa disebut super popular dari Super Air Jet? Karena jaringan dan daerah tersebut sudah dikenal dan disukai orang banyak,” ucapnya.

Baca juga: Simak 10 Rute Super Air Jet, Tarifnya Mulai dari Rp 252.000

Menurutnya, fokus utama Super Air Jet menawarkan konsep berbiaya rendah dengan penerbangan langsung antarkota secara point-to-point di pasar domestik dan nantinya dapat merambah ke rute-rute internasional.

Adapun mengenai penamaan super favorit karena Super Air Jet telah melihat dan menganalisis kota tujuan tersebut paling banyak diminati oleh wisatawan dan pebisnis muda.

Ia menilai bahwa masing-masing destinasi memiliki karakteristik dan keunikan sebagai berikut:

  • Kota Petualangan, menawarkan berbagai objek wisata unggulan seperti kuliner, religi, sejarah, budaya, bahari dan lainnya serta didukung kekhasan dari kearifan lokal,
  • Kota Bisnis, semakin berkembang ide-ide kreatif anak muda yang dikembangkan menjadi sentra bisnis, wirausaha baru, pengusaha kecil dan menengah, industri modern, industri tradisional, industri kerajinan dan lainnya.

“Super Air Jet didesain dan dipersiapkan agar memungkinkan banyak orang (penumpang) untuk bisa bepergian menggunakan pesawat udara tujuan wisata, pendidikan, pebisnis muda dan mengunjungi ke berbagai kota tujuan favorit,” bebernya.

Baca juga: Super Air Jet dan Lion Air Berbagi Lokasi Tes Antigen untuk Penumpang?

Pihaknya juga menjanjikan nilai lebih terbang bersama Super Air Jet, yakni dengan gratis bagasi 20 kilogram (Kg), yang semakin memanjakan dan mempermudah ketika melakukan penerbangan.

Selain itu, Super Air Jet juga menyiapkan sejumlah hiburan di dalam pesawat yang didukung oleh aplikasi Tripper Travel.

"Hiburan bisa dinikmati dimana saja, kapan saja: saat di darat (on ground) dan di udara (on board). Segera download “Tripper Travel” Apps Store atau Google Play Store dari smartphone maupun gadget (Tab & Ipad)," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pembiayaan Kendaraan Listrik BSI Melejit di Awal 2024

Pembiayaan Kendaraan Listrik BSI Melejit di Awal 2024

Whats New
Peringati Hari Bumi, Karyawan Blibli Tiket Donasi Limbah Fesyen

Peringati Hari Bumi, Karyawan Blibli Tiket Donasi Limbah Fesyen

Whats New
Great Eastern Hadirkan Asuransi Kendaraan Listrik, Tanggung Kerusakan sampai Kecelakaan Diri

Great Eastern Hadirkan Asuransi Kendaraan Listrik, Tanggung Kerusakan sampai Kecelakaan Diri

Earn Smart
Setelah Akuisisi, Mandala Finance Masih Fokus ke Bisnis Kendaraan Roda Dua

Setelah Akuisisi, Mandala Finance Masih Fokus ke Bisnis Kendaraan Roda Dua

Whats New
KKP Gandeng Kejagung untuk Kawal Implementasi Aturan Tata Kelola Lobster

KKP Gandeng Kejagung untuk Kawal Implementasi Aturan Tata Kelola Lobster

Whats New
Pengusaha Harap Putusan MK soal Pilpres Dapat Ciptakan Iklim Investasi Stabil

Pengusaha Harap Putusan MK soal Pilpres Dapat Ciptakan Iklim Investasi Stabil

Whats New
IHSG dan Rupiah Kompak Menguat di Akhir Sesi 23 April 2024

IHSG dan Rupiah Kompak Menguat di Akhir Sesi 23 April 2024

Whats New
Rupiah Diramal Bisa Kembali Menguat di Bawah Rp 16.000 Tahun Ini

Rupiah Diramal Bisa Kembali Menguat di Bawah Rp 16.000 Tahun Ini

Whats New
Bagaimana Prospek IPO di Indonesia Tahun Ini Usai Pemilu?

Bagaimana Prospek IPO di Indonesia Tahun Ini Usai Pemilu?

Whats New
Harga Makanan Global Diperkirakan Turun, Konsumen Bakal Lega

Harga Makanan Global Diperkirakan Turun, Konsumen Bakal Lega

Whats New
Laba Bersih Astra Agro Lestari Turun 38,8 Persen, Soroti Dampak El Nino

Laba Bersih Astra Agro Lestari Turun 38,8 Persen, Soroti Dampak El Nino

Whats New
Naik, Pemerintah Tetapkan Harga Acuan Batu Bara hingga Emas April 2024

Naik, Pemerintah Tetapkan Harga Acuan Batu Bara hingga Emas April 2024

Whats New
Alasan Mandala Finance Tak Bagi Dividen untuk Tahun Buku 2023

Alasan Mandala Finance Tak Bagi Dividen untuk Tahun Buku 2023

Whats New
Efek Panjang Pandemi, Laba Bersih Mandala Finance Turun 35,78 Persen

Efek Panjang Pandemi, Laba Bersih Mandala Finance Turun 35,78 Persen

Whats New
Heboh soal Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta, Cek Ketentuannya

Heboh soal Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta, Cek Ketentuannya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com