Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cek Jadwal dan Lokasi Vaksinasi di Stasiun KRL, Daftar di Link Berikut

Kompas.com - 28/07/2021, 15:02 WIB
Muhammad Choirul Anwar

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com – PT KCI atau KAI Commuter membuka layanan vaksinasi gratis di sejumlah stasiun bagi penumpang KRL dan masyarakat umum.

Hingga Rabu (28/7/2021) sudah terdapat 4 stasiun KRL yang membuka layanan vaksinasi Covid-19 gratis. Jumlah tersebut secara bertahap akan mengalami penambahan.

Sejauh ini, lokasi vaksinasi di stasiun KRL tersedia di Stasiun Duri, Stasiun Angke, Stasiun Jakarta Kota dan Stasiun Rangkasbitung.

Baca juga: Update Jadwal dan Syarat Naik KRL Periode PPKM Level 4

VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba menjelaskan bahwa khusus layanan vaksinasi gratis di Stasiun Jakarta Kota dan Stasiun Rangkasbitung, jadwalnya baru dibuka pada hari ini, Rabu (28/7/2021).

Sedangkan di Stasiun Duri dan Stasiun Angke yang sudah lebih dulu membuka layanan vaksinasi Covid-19 gratis, sudah lebih dari 1.000 orang yang mengikuti vaksinasi dosis pertama.

“Sementara di Stasiun Jakarta Kota dan Rangkasbitung masing-masing disediakan 200 dosis. Pelaksanaan vaksinasi di empat stasiun tersebut dilaksanakan mulai pukul 10.00-14.00 WIB,” ujarnya dalam keterangan resmi, Rabu (28/7/2021).

Baca juga: KSPSI Bareng Polri Gelar Vaksinasi Gratis untuk Buruh, Simak Jadwalnya

Sejak berjalan untuk pertama kalinya di Stasiun Duri pada Minggu (25/7) lalu, telah 1.150 orang mengikuti vaksinasi di stasiun KRL.

Kemarin saja, terdapat sekitar 500 orang telah mendapat vaksinasi dosis pertama, terdiri dari 300 peserta di Stasiun Duri dan 200 peserta di Stasiun Angke.

“Kini calon peserta vaksin dapat memilih alternatif lokasi sejumlah stasiun dan dapat mulai mendaftarkan diri di situs web KAI Commuter,” jelas Anne Purba.

Syarat dan cara daftar vaksinasi di stasiun KRL

Anne Purba menjelaskan, yang boleh terdaftar sebagai peserta vaksinasi adalah para pengguna KRL Commuter Line dan masyarakat yang beraktivitas ataupun tinggal di sekitar stasiun.

Baca juga: Simak Jadwal dan Syarat Vaksinasi Gratis di Stasiun MRT Jakarta

“Upaya ini agar aktivitas masyarakat terutama yang menggunakan KRL maupun berada di sekitar stasiun dapat terjaga kesehatannya dan lebih terlindungi dari penyebaran Covid-19,” ucapnya.

Bagi pengguna KRL dan masyarakat umum yang ingin mengikuti vaksinasi di stasiun, cukup mendaftar melalui link https://vaksinasi.krl.co.id/daftar yang disediakan operator.

Melalui link tersebut, masyarakat bisa mendaftar dengan melengkapi data pribadi, waktu dan lokasi pelaksanaan vaksin untuk selanjutnya mencetak bukti pendaftaran yang merupakan tanda bahwa calon peserta telah mendapatkan kuota untuk mengikuti vaksin.

“Kepastian pendaftar dapat mengikuti vaksin atau tidak akan diproses oleh petugas dari fasilitas kesehatan di lokasi dalam proses registrasi dan pemeriksaan kondisi Kesehatan,” jelasnya.

Baca juga: Gelar Vaksinasi Massal Gratis, Kadin Targetkan Jangkau 15.000 Warga

Dia menambahkan, peserta vaksin agar memperhatikan kelengkapan administrasi yang wajib dibawa, seperti bukti pendaftaran dan identitas pribadi.

“Peserta vaksin juga wajib menerapkan protokol kesehatan, seperti memakai masker ganda, menjaga jarak, dan mencuci tangan di fasilitas yang sudah disediakan,” tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indef: Banjir Barang Impor Harga Murah Bukan Karena TikTok Shop, tapi...

Indef: Banjir Barang Impor Harga Murah Bukan Karena TikTok Shop, tapi...

Whats New
Emiten Menara TBIG Catat Pendapatan Rp 6,6 Triliun Sepanjang 2023

Emiten Menara TBIG Catat Pendapatan Rp 6,6 Triliun Sepanjang 2023

Whats New
LKPP: Nilai Transaksi Pemerintah di e-Katalog Capai Rp 196,7 Triliun Sepanjang 2023

LKPP: Nilai Transaksi Pemerintah di e-Katalog Capai Rp 196,7 Triliun Sepanjang 2023

Whats New
?[POPULER MONEY] Kasus Korupsi Timah Seret Harvey Moeis | Pakaian Bekas Impor Marak Lagi

?[POPULER MONEY] Kasus Korupsi Timah Seret Harvey Moeis | Pakaian Bekas Impor Marak Lagi

Whats New
Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Whats New
Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Whats New
Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Whats New
Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Whats New
Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Whats New
Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Whats New
Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Whats New
Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Work Smart
Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Whats New
Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Whats New
Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com