Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bekerja Setengah Hati? Begini Cara Gapai Karier Impian

Kompas.com - 31/07/2021, 21:00 WIB
Bambang P. Jatmiko

Editor

KOMPAS.com - Sudah bekerja, tetapi rasanya seperti masih ada yang mengganjal. Belum srek betul, tidak nyaman, sehingga menjalani pekerjaan pun setengah hati.

Banyak faktor yang melatarbelakanginya. Mungkin karena tidak sesuai passion, di luar bidang yang dikuasai, tidak ada peningkatan gaji maupun jenjang karier, atau lainnya.

Tetapi kamu tetap melakoni pekerjaan tersebut karena alasan butuh uang. Padahal memaksakan diri pada hal yang tidak disenangi hanya akan membuatmu merasa tertekan dan tidak bahagia.

Sejatinya, kebahagiaan sangat penting ketika bekerja. Dengan begitu, kamu dapat mengerjakan tugas dengan antusias, penuh semangat, dan selalu ingin memberikan yang terbaik.

Yuk, mulai evaluasi diri dan lakukan perubahan. Kamu berhak mendapatkan pekerjaan impian dan meraih kesuksesan. Berikut caranya, seperti dikutip dari Cermati.com.

1. Ikuti kata hatimu

Pernah dengar hati tak pernah bohong? Mungkin ada benarnya. Mulut bisa mengelabui, tetapi hati akan selalu jujur.

Jika hatimu ingin pindah dari tempat kerjamu sekarang, ingin bekerja di bidang yang kamu sukai atau pekerjaan baru, ikutilah kata hati tersebut. Daripada kamu menyiksa diri bertahan, lebih baik tinggalkan, dan mulai menata lembaran karier yang baru.

Segala sesuatu yang didasari dari hati, biasanya akan memunculkan semangat dan energi positif dalam diri untuk melakukan usaha lebih. Sehingga kamu bisa meraih pekerjaan impian dan sukses.

2. Keluar dari zona nyaman

Kamu tidak akan pernah bisa menggapai mimpi bila terus berada di zona nyaman. Memang pekerjaanmu tidak sesuai jurusan, rekan kerja toxic, tetapi waktu kerja selama ini fleksibel, gaji besar, dan atasan baik.

Kamu menganggap belum tentu di perusahaan lain seperti itu. Akhirnya kamu terjebak pada zona nyaman. Sudah terlanjur enak dengan kondisi pekerjaan yang sekarang.

Rasanya berat pindah ke "lain hati" meski bekerja di bidang yang tidak sesuai passion. Kamu meyakinkan diri bahwa hal tersebut masih bisa ditahan.

Padahal, keluar dari zona nyaman bisa membawa kariermu lebih berkembang. Apakah itu naik jabatan dan gaji, bekerja di bidang yang kamu cintai, atau lainnya.

Kalau mau mengejar karier impian, kamu harus berani ambil risiko. Hengkang dari zona nyaman yang agar kariermu tidak mandek.

3. Jadikan keluarga sebagai motivasi terbesar

Ketika berniat mengejar karier impian, tetapi masih diliputi dilema, coba ingat keluarga di rumah. Orangtua, istri atau suami, dan anak yang kamu cintai.

Masa kamu mau begitu-begitu saja dalam berkarier. Kamu harus bisa membuat bangga mereka, keluargamu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bank DKI Sumbang Dividen Rp 326,44 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

Bank DKI Sumbang Dividen Rp 326,44 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

Whats New
OASA Bangun Pabrik Biomasa di Blora

OASA Bangun Pabrik Biomasa di Blora

Rilis
Pengumpulan Data Tersendat, BTN Belum Ambil Keputusan Akuisisi Bank Muamalat

Pengumpulan Data Tersendat, BTN Belum Ambil Keputusan Akuisisi Bank Muamalat

Whats New
Cara Hapus Daftar Transfer di Aplikasi myBCA

Cara Hapus Daftar Transfer di Aplikasi myBCA

Work Smart
INA Digital Bakal Diluncurkan, Urus KTP hingga Bayar BPJS Jadi Lebih Mudah

INA Digital Bakal Diluncurkan, Urus KTP hingga Bayar BPJS Jadi Lebih Mudah

Whats New
Suku Bunga Acuan BI Naik, Anak Buah Sri Mulyani: Memang Kondisi Global Harus Diantisipasi

Suku Bunga Acuan BI Naik, Anak Buah Sri Mulyani: Memang Kondisi Global Harus Diantisipasi

Whats New
Ekonom: Kenaikan BI Rate Bakal 'Jangkar' Inflasi di Tengah Pelemahan Rupiah

Ekonom: Kenaikan BI Rate Bakal "Jangkar" Inflasi di Tengah Pelemahan Rupiah

Whats New
Menpan-RB: ASN yang Pindah ke IKN Bakal Diseleksi Ketat

Menpan-RB: ASN yang Pindah ke IKN Bakal Diseleksi Ketat

Whats New
Lebaran 2024, KAI Sebut 'Suite Class Compartment' dan 'Luxury'  Laris Manis

Lebaran 2024, KAI Sebut "Suite Class Compartment" dan "Luxury" Laris Manis

Whats New
Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Whats New
Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Whats New
Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Whats New
IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

Whats New
Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Whats New
Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com