Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak 6 Tips Sukses Main Forex

Kompas.com - 08/08/2021, 17:02 WIB
Yoga Sukmana

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Kamu pasti pernah mendengar forex? Jual beli mata uang asing yang pernah membuat artis Kevin Aprilio bangkrut dan punya utang hingga Rp 17 miliar.

Forex merupakan singkatan dari foreign exchange. Forex adalah transaksi jual beli mata uang asing atau valas. Cara transaksinya dengan menukar dua mata uang.

Misalnya beli USD atau jual EUR. Artinya mata uang Euro (EUR) ditukar dengan Dollar Amerika (USD) menggunakan rate atau harga yang berlaku pada saat transaksi.

Harga ini dapat berubah sewaktu-waktu. Tergantung berbagai faktor, seperti suku bunga, kondisi ekonomi dan politik masing-masing negara, serta lainnya.

Hal yang perlu kamu tahu lagi tentang forex, bukanlah sebuah investasi. Kalau investasi adalah kegiatan penanaman modal dalam jangka panjang.

Sedangkan forex cenderung berharap keuntungan dalam waktu singkat atau jangka pendek. Forex menjanjikan cuan sangat besar. Namun berbanding lurus dengan risikonya.

Baca juga: Unik, Perusahaan Ini Bagikan Undian Motor untuk Pegawai Usai Vaksinasi

Jika untung, bisa sampai 10 kali lipat dari modal. Tetapi kalau rugi, modal langsung ludes. Sifatnya juga tidak pasti, sangat fluktuatif.

Meski bukan produk perbankan atau pasar uang, forex masuk dalam perdagangan berjangka yang diawasi Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) Kementerian Perdagangan.

Buat kamu trader pemula, berikut tips main forex agar cuan terus mengalir, seperti dikutip dari Cermati.com:

1. Pilih broker yang tepat dan terpercaya

Hal ini sangat penting karena broker forex adalah orang yang akan membantumu dalam setiap transaksi. Broker forex bukan hanya menyediakan platform trading forex atau aplikasi online untuk melakukan aktivitas jual beli, tetapi juga memberi edukasi.

Di awal, kamu akan dibimbing dan diberi uang digital atau virtual yang dapat digunakan bertransaksi secara real time di pasar forex. Broker forex yang baik harus menyediakan layanan 24 jam kepada trader.

Ini penting untuk memastikan agar trader dapat melakukan transaksi dengan lancar, aman, dan tanpa hambatan sistem broker.

Baca juga: Kirim Barang Pakai Anteraja di Aplikasi Grab, Ada Diskon Ongkir 60 Persen

2. Pelajari forex dan cara kerjanya

Kunci sukses dan kaya raya dari main forex adalah belajar. Terlebih bagi kamu pemula, belajar menjadi makanan wajib.

Luangkan waktu untuk mempelajari seluk beluk mengenai forex, termasuk cara kerjanya, cara menganalisa, mengamati tren pasar, serta mengelola risikonya. Pelajari semua ini dari berbagai sumber.

Menggali ilmu sebanyak-banyaknya dari orang-orang yang sudah berjaya dari jual beli valas, seperti George Soros, dan lainnya. Kalau di tengah jalan mengalami kegagalan, jangan menyerah. Teruslah belajar dari kesalahan dan mencari jalan keluar untuk memperbaikinya.

Baca Juga: Pandemi Belum Kelar, Mending Investasi Deposito yang Paling Aman

3. Lakukan riset dan analisa

Sebelum melakukan aksi jual atau beli, sebaiknya lakukan riset dan analisa faktor-faktor yang memengaruhi pergerakan pasar forex. Analisa teknikal, fundamental, dan analisa sentimen pasar.

Paling bagus jika kamu menggunakan ketiga analisa tersebut sebelum trading. Namun bagi pemula, satu saja tak apa. Misalnya analisa fundamental yang didasarkan pada data ekonomi dan tren berita di media.

Atau analisa teknikal dengan melihat pergerakan harga memakai grafik maupun rumus sebagai perhitungan. Sedangkan analisa sentimen pasar yang lebih meneliti sikap pelaku pasar, sehingga berdampak pada pergerakan harga.

4. Trading dengan perencanaan terlebih dahulu

Pemula biasanya cuma ikut-ikutan atau mengandalkan insting saat main forex. Alhasil, begitu harga naik sedikit, langsung jual agar untung.

Atau alih-alih menunggu harga naik agar mendapat keuntungan besar, malah harganya turun terus dan membuatmu rugi.

Untuk menghindari hal ini, kamu bisa merencanakan lebih dahulu di angka berapa akan menjual. Angka yang menurutmu sudah untung lumayan di tengah ketidakpastian ekonomi saat ini.

Begitu sudah mencapai angka tersebut, langsung jual tanpa ragu. Karena ini sudah berdasarkan perhitunganmu. Namun jika menurut analisamu, harga akan berbalik turun, sebaiknya jual untuk menghindari risiko rugi terlalu besar.

Baca juga: Apa Perbedaan dari Listing, Delisting dan Relisting?

5. Sediakan modal sesuai kemampuan finansial

Mau untung, tentu harus siap dengan modal. Duit yang dikeluarkan untuk main forex perlu disesuaikan kemampuan finansial.

Hindari utang demi terbebas dari beban keuangan. Kalau untung, utang bisa dibayar. Bagaimana jika rugi? Kamu sendiri yang bakal pusing karena tidak sanggup membayarnya.

6. Latih mental agar lebih kuat

Berbeda dengan saham, di forex, kamu bisa jadi kaya dan miskin hanya dalam hitungan detik karena harga sangat fluktuatif. Jadi sangat penting untuk melatih mentalmu agar kuat menghadapi segala risiko yang terjadi.

Apabila suatu hari rugi, kamu tidak depresi atau sampai mengakhiri hidup. Mental ini yang harus kamu persiapkan. Pun jika untung besar, tidak terlalu euforia karena itu sangat wajar terjadi.

Siapkan Diri Sebelum Jadi Trader Forex

Apapun caramu untuk mengembangkan uang, lakukan selagi kamu yakin. Persiapkan diri, baik mental maupun modal agar kamu tidak kaget ketika sudah nyemplung di industri ini. Fokus pada proses, bukan hanya untung dan rugi agar kamu bisa menjadi trader forex profesional.

Baca juga: Mau Latihan Soal Ujian CPNS? Daftar Simulasi CAT BKN 2021 Gratis

Artikel ini merupakan hasil kerja sama antara Kompas.com dengan Cermati.com. Isi artikel menjadi tanggung jawab sepenuhnya Cermati.com

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com