Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER MONEY] Jeff Bezos Tak Lagi Orang Terkaya di Dunia | Pertamina Resmi Kelola Blok Rokan

Kompas.com - 10/08/2021, 05:39 WIB
Erlangga Djumena

Editor

1. Jeff Bezos Tak Lagi Orang Terkaya di Dunia, Ini Penggantinya

Pendiri Amazon, Jeff Bezos, tak lagi menduduki posisi sebagai orang terkaya di dunia.

Hal tersebut berdasarkan data Real Time Billionaires Forbes.

Posisi Bezos tersebut saat ini diduduki oleh Bernard Arnault dan keluarga yang nilai kekayaannya saat ini mencapai 197,9 miliar dollar AS atau sekitar Rp 2.869,5 triliun (kurs Rp 14.500).

Arnault merupakan pemilik konglomerasi perusahaan produsen barang mewah yang memiliki 70 merek dagang termasuk Louis Vuitton dan Sephora.

Siapa saja orang terkaya di dunia terkini? Baca di sini

2. Apa Itu Domisili dan Bagaimana Jika Berbeda dengan KTP?

Domisili adalah istilah yang sering kita dengar dalam pencatatan informasi pribadi. Seorang terkadang diminta untuk mengisi alamat domisili. Lalu apa itu domisili?

Dikutip dari laman resmi Badan Pusat Statistik (BPS), domisili adalah alamat tinggal sekarang. Masih menurut BPS, domisili bisa juga berarti alamat di mana seseorang biasa bertempat tinggal.

Alamat domisili adalah alamat sesuai dengan tempat tinggal saat ini, meski alamat domisili terkadang bisa berbeda dengan alamat yang tercantum dalam identitas penduduk seperti KTP.

Selengkapnya simak di sini

3.  Saham Bukalapak ARA Lagi, Ini Prediksi Analis untuk BUKA

Pergerakan saham PT Bukalapak.com (BUKA) pada Senin (9/8/2021), kembali berada di harga ambang batas atas (auto reject atas/ARA).

Pada awal perdagangan BUKA langsung melonjak 25 persen ke posisi Rp 1.325. Pada saat Bukalapak melakukan pencatatan saham perdananya atau Initial Public Offering (IPO) di Bursa Efek Indonesia, pada Jumat (6/8/2021), juga terkena ARA di level harga Rp 1.060 dari harga perdananya Rp 850 per saham.

Analis Panin Sekuritas William Hartanto memperkirakn tren penguatan harga saham perusahaan teknologi Bukalapak akan terus berlanjut.

Baca selengkapnya di sini

4. Pertamina Resmi Kelola Blok Rokan

PT Pertamina (Persero) melalui anak usahanya, PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) resmi mengambil alih ladang minyak Blok Rokan di Riau dari PT Chevron Pacific Indonesia (CPI) pada hari ini, Senin (9/8/2021).

Mulai pukul 00.01 WIB, Pertamina telah menjadi pengelola Blok Rokan.

Blok Rokan ditemukan pada 1941 oleh Chevron perusahaan asal Amerika Serikat (AS), yang kemudian pertama kali diproduksikan pada 1951. Artinya, Pertamina kini mengelola Blok Rokan yang selama 80 tahun telah di kelola oleh perusahaan asing.

Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati mengatakan, alih kelola Blok Rokan ini menjadi momen bersejarah bagi Pertamina maupun Indonesia. Sebab dengan kontribusi mencapai 24 persen terhadap produksi minyak nasional, Blok Rokan akan menunjang pertahanan energi nasional.

Selengkapnya baca di sini

5. Peter Gontha Kembali Ingin Mundur dari Komisaris Garuda Indonesia, Ada Apa?

Peter F Gontha mengungkapkan bakal berhenti dari jabatannya sebagai Komisaris PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk.

Kendati demikian, Peter enggan menjelaskan alasan dirinya berhenti dari posisi petinggi maskapai pelat merah itu.

"Sudah waktunya diambil alih yang lebih mengerti," ujar Peter kepada Kompas.com, Senin (9/8/2021).

Apa alasan Peter? Sima di sini

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com