Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menguat Signifikan, Harga Bitcoin Kembali ke Level Rp 720 Juta

Kompas.com - 23/08/2021, 10:13 WIB
Mutia Fauzia

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Harga bitcoin menguat signifikan dalam dua pekan terakhir.

Pada hari ini, Senin (23/8/2021), harga bitcoin menguat 2,64 persen dibandingkan kemarin menjadi di kisaran 50.162,89 dollar AS per keping.

Nilai tersebut setara dengan sekitar Rp 722 juta (kurs Rp 14.400).

Dikutip dari Coindesk, harga bitcoin hari ini merupakan yag tertinggi sejak 15 Mei lalu.

Secara year to date, atau sejak awal tahun ini, imbal hasil bitcoin saat ini adalah sebesar 71 persen.

Baca juga: Harga Mata Uang Kripto Sepekan, Ada yang Melesat 139,70 Persen

Seperti diketahui, bitcoin awal tahun ini sempat menguat hingga menembus level 60.000 dollar AS per keping sebelum akhirnya terperosok bahkan mendekati level 29.000 dollar AS per keping.

Menguatnya harga bitcoin pada hari ini diikuti oleh aset kripto lain. Harga cardano, misalnya, melesat 12,60 persen dibandingkan dengan waktu perdagangan yang sama sehari yang lalu.

Cardano hari ini diperdagangkan di harga 2,84 dollar AS atau setara dengan Rp 40.896. Bila dibandingkan dengan waktu perdagangan yang sama sepekan yang lalu, harga cardano telah melesat 31,50 persen.

Sementara itu, harga ethereum hari ini menguat 2,15 persen menjadi 3.300,89 dollar AS atau setara dengan sekitar Rp 47,52 juta.

Baca juga: Ini Perbedaan Aset Kripto dengan Uang Terbitan Bank Sentral

Dilansir dari CNBC, dalam dua hari terakhir, terdapat dua pengumuman yang menjadi sentimen positif bagi mata uang kripto.

Pekan lalu, Coinbase mengatakan bakal membeli aset kripto setara 500 juta dollar AS untuk neraca keuangan mereka dan mengalokasikan 10 persen profit kepada portofolio aset perusahaan.

Selain itu, pada hari ini, PayPal baru saja meluncurkan layanan mereka di Inggris untuk membeli dan menjual mata uang digital.

Secara keseluruhan, CoinMarketCap mencatatkan, total kapitalisasi pasar mata uang kripto mencapai 2,06 triliun dollar AS. Bila dibandingkan dengan sehari yang lalu, nilai tersebut masih terkontraksi 1,37 persen.

Sementara, total volume perdagangan mata uang kripto dalam 24 jam terakhir sebanyak 89,24 miliar dollar AS atau terkontraksi 21,76 persen.

Baca juga: Mata Uang Kripto adalah Uang Digital, Begini Cara Kerjanya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Whats New
Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Whats New
Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Whats New
Kemehub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemehub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Whats New
Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Whats New
Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Whats New
Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Signifikansi 'Early Adopters' dan Upaya 'Crossing the Chasm' Koperasi Multi Pihak

Signifikansi "Early Adopters" dan Upaya "Crossing the Chasm" Koperasi Multi Pihak

Whats New
Rupiah Tertekan Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS, BI Terus Intervensi Pasar

Rupiah Tertekan Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS, BI Terus Intervensi Pasar

Whats New
Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Syarat, Bunga, dan Angsuran

Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Syarat, Bunga, dan Angsuran

Earn Smart
Harga Minyak Dunia Melonjak 3 Persen, Imbas Serangan Balasan Israel ke Iran

Harga Minyak Dunia Melonjak 3 Persen, Imbas Serangan Balasan Israel ke Iran

Whats New
Kembangkan Karier Pekerja, Bank Mandiri Raih Peringkat 1 Top Companies 2024 Versi LinkedIn

Kembangkan Karier Pekerja, Bank Mandiri Raih Peringkat 1 Top Companies 2024 Versi LinkedIn

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com