Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

September Effect IHSG Selalu Terkoreksi, Ini Kata Analis

Kompas.com - 06/09/2021, 12:36 WIB
Kiki Safitri,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Memasuki pekan ke-dua bulan September, kinerja pasar modal di tanah air akan dibayangi oleh periode September Effect. Secara historis, September effect merupakan bulan dimana terjadinya tren penurunan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG).

Equity Analyst Indo Premier Sekuritas Mino mengungkapkan, September Effect adalah kecenderungan tingkat pengembalian saham yang negatif di bulan September.

Di Amerika hal tersebut dihubungkan karena adanya aksi ambil untung oleh investor setelah kembali dari liburan musim panas untuk mengunci keuntungan dan kerugian pajak sebelum akhir tahun.

Baca juga: CEO Sekuritas Ini Prediksi IHSG Akhir Tahun Bisa Sentuh Level 6.800

“Banyak juga investor yang melakukan penjualan untuk membayar biaya anak sekolah. Di Indonesia sendiri selama sepuluh tahun terakhir tingkat pengembalian IHSG rata-rata -1,61 persen di bulan September (6 bulan dari 10 bulan mencatatkan tingkat pengembalian negatif),” jelas Mino kepada Kompas.com, Senin (6/9/2021).

Hal senada disampaikan Head of Investment information Mirae Asset Sekuritas, Roger MM. Dia mengatakan, dalam 3 tahun terakhir (2018-2020) di bulan September, IHSG memang selalu terkoreksi.

Beberapa faktor yang membuat setiap bulan September terjadi koreksi antara lain adalah berkurangnya agenda-agenda penting emiten seperti dividen. Kemudian, laporan keuangan kuartal II (semester pertama) tahun ini, juga hampir semua emiten sudah mempublikasi di Juli dan Agustus.

“Di bulan September ini merupakan saat bagi investor untuk mulai memilah-milah emiten mana yang layak di koleksi hingga akhir tahun dengan melihat hasil kinerja di semester I," kata Roger kepada Kompas.com.

Untuk tahun ini, kalaupun terjadi koreksi kemungkinan besar tidak akan signifikan kalau melihat hasil kinerja dari beberapa emiten hingga semester pertama 2021,” tambahnya.

Roger juga menyebut, ada beberapa sektor yang mencatatkan perolehan laba yang bertumbuh di tahun ini, salah satunya adalah sektor perbankan. Di sisi lain, beberapa emiten Badan Usaha Milik Negara (BUMN) juga mampu mencatatkan kinerja yang positif pada semester I tahun ini.

“Kita melihat dari sektor perbankan, beberapa bank besar mampu mencetak laba yang lebih baik dibanding tahun lalu. Tidak hanya perbankan, dari emiten emiten BUMN juga mampu menorehkan kinerja yg baik seperti JSMR dan TLKM,” jelas dia.

Baca juga: Apa Itu IHSG? Ini Pengertian, Manfaat, dan Cara Hitungnya

Walau demikian, Roger menilai dampak pandemic Covid-19 masih mempengaruhi kinerja perusahaan di kuartal III tahun 2021.

Dia bilang, efek Covid-19 gelombang kedua juga akan menjadi sentiment negative di pasar modal, ini juga terlihat dari data manufaktur Indonesia yang kembali terkontraksi dalam 2 bulan terakhir.

Di sisi lain, saat ini pasar masih mewaspadai isu tapering off (pengurangan pembelian aset seperti obligasi oleh The Fed) yang kemungkinan dilakukan sebelum akhir tahun 2021.

“Faktor yang mungkin diwaspadai market saat ini adalah tapering off, sehingga di bulan September ini kita mesti melihat perkembangan dari rencana tersebut yang kemungkinan dilakukan sebelum akhir tahun 2021,” jelas dia.

Baca juga: Siap-siap September Effect, Analis Rekomendasi Cicil Beli Saham

Disclaimer: Artikel ini bukan untuk mengajak membeli atau menjual saham. Segala rekomendasi dan analisa saham berasal dari analis dari sekuritas yang bersangkutan, dan Kompas.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Keputusan investasi ada di tangan Investor. Pelajari dengan teliti sebelum membeli/menjual saham.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com