Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minat Pasang Panel Surya? Bank Mandiri Siapkan Program Cicilan 0 Persen

Kompas.com - 10/09/2021, 17:16 WIB
Yoga Sukmana

Editor

Sumber

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk menyepakati kerja sama dengan PT Energi Indonesia Berkarya (SUNterra) dalam program pinjaman tanpa agunan yang murah dan dapat dicicil untuk pemasangan panel surya residensial (solar panel). Lewat program ini, nasabah pemegang kartu kredit Bank Mandiri dapat menikmati cicilan sampai dengan 24 kali bayar dengan bunga 0 persen.

Senior Vice President Credit Card Group Bank Mandiri Lila Noya menyatakan, program ini bertujuan untuk memberikan kemudahan pembiayaan kepemilikan pembangkit listrik tenaga surya (PLTS).

Sekaligus mendorong masyarakat untuk mulai mengadopsi solar panel sebagai alternatif untuk memenuhi kebutuhan energi sehari-hari.

Baca juga: Beberapa Obligor BLBI Sudah Meninggal, Satgas: Kita Kejar Pewarisnya

Apalagi, manfaat solar panel residensial cukup signifikan, antara lain dapat menghemat tagihan listrik sampai dengan 30 persen. Juga mengurangi pencemaran emisi gas rumah kaca yang berbahaya alias ramah lingkungan.

“Program ini merupakan tindak lanjut dari inisiatif strategis Bank Mandiri dalam mendukung pencapaian target bauran energi nasional sebesar 23 persen pada tahun 2025. Sebagai agen pembangunan, Bank Mandiri memiliki komitmen kuat untuk mengakselerasi pengembangan EBT di Indonesia termasuk mendukung pembiayaan kepada sektor-sektor berkelanjutan,” ujar Lila dalam keterangan tertulis pada Jumat (10/9/2021).

Bank Mandiri juga memberikan program spesial berupa diskon 5 persen dan bonus biaya survey termasuk cicilan 0 persen hingga 24 bulan khusus bagi pemegang kartu kredit Mandiri yang membeli solar panel SUNterra.

Lila menuturkan, program yang berlangsung hingga 31 Mei 2022 ini, diharapkan dapat membantu mewujudkan keinginan masyarakat untuk menghasilkan energi sendiri, melalui pemasangan solar panel di rumahnya masing-masing.

Baca juga: ATW Group Targetkan Pemasangan Panel Surya Atap Capai 200 MW pada 2023

Chief Executive Officer SUNterra Fanda Soesilo menyampaikan, kerja sama ini sebagai langkah perusahaan untuk menjangkau calon green adopter dengan memanfaatkan potensi nasabah Bank Mandiri. Juga memberikan kemudahan alternatif pembayaran yang ringan dan mudah. Fanda mengatakan, untuk dapat memanfaatkan program ini, pelanggan cukup melakukan pembelian solar panel melalui aplikasi mobile SUNterra atau melalui website SUNterra.

Setelah itu, solar panel akan dipasang dalam jangka waktu 5-7 hari kerja setelah mendapatkan konfirmasi transaksi.

“Kemandirian energi bisa dimulai dari diri kita sendiri dengan memasang solar panel di rumah. Program kerja sama SUNterra dengan Bank Mandiri diharapkan bisa mempercepat tercapainya target pemerintah untuk menciptakan kemandirian energi bersih dari lingkungan terkecil,” pungkasnya. (Maizal Walfajri | Yudho Winarto)

Baca juga: Asosiasi Warteg Minta Tambahan Bantuan dari Pemerintah

Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul: Tanpa agunan, Bank Mandiri siapkan program cicilan pemasangan solar panel

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Whats New
PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

Whats New
Daftar Lengkap Harga Emas Sabtu 20 April 2024 di Pegadaian

Daftar Lengkap Harga Emas Sabtu 20 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Tren Pelemahan Rupiah, Bank Mandiri Pastikan Kondisi Likuiditas Solid

Tren Pelemahan Rupiah, Bank Mandiri Pastikan Kondisi Likuiditas Solid

Whats New
LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah BPRS Saka Dana Mulia

LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah BPRS Saka Dana Mulia

Whats New
Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Spend Smart
Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Whats New
Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

Whats New
Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Whats New
Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Whats New
Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com