JAKARTA, KOMPAS.com - Melanie Perkins (34) dan suaminya, Cliff Obrecht (35), kini masuk dalam daftar orang terkaya di Australia.
Dilansir dari Bloomberg, Jumat (24/9/2021), perusahaan yang emreka dirikan, Canva, berhasil mencetak valuasi sebesar 40 miliar dollar AS ata sekitar Rp 568 triliun (kurs Rp 14.200).
Perusahaan desain grafis tersebut baru saja mendapatkan suntikan pendanaan pekan lalu.
Pendanaan tersebut membuat perusahaan yang berbasis di Sydney, Australia itu menjadi start up atau perusahaan rintisan terbesar di dunia, berdasarkan data perusahaan riset CB Insights.
Perkins dan Obrecht kini masing-masing tercatat memiliki kekayaan sebesar 5,9 miliar dollar AS atau sekitar Rp 83,78 triliun.
Baca juga: Kehilangan Rp 8,7 Triliun, Jeff Bezos Masih Orang Terkaya di Dunia
Keduanya kini menduduki posisi sebagai orang terkaya nomor 9 dan 10 di Australia berdasarkan Bloomberg Billionaire Index.
Perkins pun kini tercatat sebagai perempuan terkaya nomor dua di Australia. Sementara posisi pertama diduduki Gina Rinehart (67) dengan kekayaan sebesar 17,9 miliar dollar AS atau Rp 254,18 triliun.
Sumber kekayaan Rinehart sebagain besar berasal dari bisnis bijih besi.
Di dalam sebuah unggahan di platform Medium, Perkins mengatakan, dirinya dan Obrecht telah berkomitmen bakal mendonasikan sebagian besar saham yang mereka miliki di Canva.
Pasangan tersebut berencana untuk menyumbangkan dana tersebut langsung melalui yayasan yang berada di bawah perusahaan, yakni Canva Foundation.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.