Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Jadi Mitra PON XX Papua 2021, Telkom Berkomitmen Berikan Layanan Terbaik

Kompas.com - 24/09/2021, 11:44 WIB
A P Sari,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Demi mendukung kesuksesan penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk menyediakan layanan digital connectivity, digital platform, serta digital service.

Berbagai layanan tersebut dapat ditemukan di venue atau area pertandingan, hotel dan akomodasi, bandara, media center, dan security.

Secara umum, layanan yang diberikan berupa internet dengan total bandwith lebih dari 11,5 gigabyte per second (Gbps).

Untuk mendukung kelancaran konektivitas selama acara, Telkom juga telah membuat sistem backup (cadangan) sebesar 99,9 persen.

Sebagai digital telco terdepan, Telkom berkomitmen untuk menyukseskan perhelatan akbar PON XX Papua 2021 yang berlangsung pada 2-15 Oktober 2021 mendatang.

Baca juga: Telkom Akan Beri Ganti Rugi ke Pelanggan IndiHome

Dalam ajang tersebut, Telkom hadir sebagai Official Platinum Telco Partner setelah proses penandatanganan perjanjian kerja sama (PKS) dengan Panitia Besar (PB) PON XX Papua 2021, di Media Center PON XX, Gedung Sasana Krida, Provinsi Papua, Kamis (23/9/2021).

Pada penandatanganan tersebut pihak Telkom diwakili Senior Vice President Corporate Communication and Investor Relation Telkom Ahmad Reza dan PB PON XX Papua 2021 diwakili Ketua Harian Yunus Wonda.

Turut menyaksikan kerja sama dua belah pihak, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate dan Direktur Utama (Dirut) Telkom Ririek Adriansyah.

Melalui perannya sebagai Official Platinum Telco, Telkom menjadi mitra resmi yang mendukung infrastruktur, jaringan, dan layanan telekomunikasi selama perhelatan PON XX Papua 2021 berlangsung.

Baca juga: IndiHome Gangguan, Telkom Janjikan Beri Kompensasi ke Pelanggan

Dirut Utama Telkom Ririek Adriansyah mengatakan, PON XX Papua 2021 merupakan momen istimewa. Sebab, selain dilaksanakan di salah satu provinsi paling timur Indonesia, PON kali ini menjadi yang pertama diselenggarakan pada masa pandemi Covid-19.

“Papua nantinya tidak hanya dikenal sebagai keindahan alam dan budaya, tetapi juga keberhasilannya dalam menyukseskan event PON,” ujar Ririek dikutip dari keterangan pers resminya, Jumat (24/9/2021).

Lebih lanjut, Ririek menyatakan kesiapan Telkom untuk mendukung dan menyukseskan penyelenggaraan PON XX Papua.

“Fokus kami saat ini hanya memastikan PON XX Papua 2021 terlaksana dengan sukses dengan dukungan infrastruktur telekomunikasi, sehingga semangat olahraga bisa dirasakan seluruh masyarakat Indonesia,” harap dia.

Baca juga: Viral Video Penyelam Terjun ke Laut Perbaiki Kabel Telkom, Ini Faktanya

Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah (ketiga dari kiri) memberikan paparan usai Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama PON XX Papua Tahun 2021 antara Telkom dan Pengurus Besar PON XX Papua 2021.DOK. Humas Telkom Indonesia Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah (ketiga dari kiri) memberikan paparan usai Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama PON XX Papua Tahun 2021 antara Telkom dan Pengurus Besar PON XX Papua 2021.

Menurutnya, Telkom siap mendukung penuh dengan menghadirkan infrastruktur kelas dunia, seperti yang pernah diakukan pada event besar nasional atau internasional sebelumnya.

“Semoga PON XX Papua dapat menjadi penyemangat Indonesia yang saat ini masih melawan pandemi untuk terus optimistis bahwa ke depannya kita bisa lebih baik lagi,” ucapnya.

Halaman:


Terkini Lainnya

Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Whats New
Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Whats New
Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Whats New
Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Whats New
Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Whats New
Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Whats New
Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Whats New
Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Whats New
Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Spend Smart
Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Whats New
Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com