Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melalui Holding Ultramikro, PNM Targetkan 12 Juta Nasabah di Tahun 2022

Kompas.com - 30/09/2021, 11:37 WIB
Kiki Safitri,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – PT Permodalan Nasional Madani (Persero) atau PNM menargetkan pertumbuhan jumlah nasabah lebih dari 12 juta hingga tahun 2022

Optimisme ini muncul pasca hadirnya Holding Ultramikro (UMi) yang merupakan sinergi antara Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk selaku induk, PNM, dan Pegadaian.

Direktur Utama PT Permodalan Nasional Madani (Persero) Arief Mulyadi mengatakan, perseroan hingga saat ini telah melakukan pemberdayaan sekaligus pembiayaan pada sekitar 10,8 juta nasabah prasejahtera.

Baca juga: PT Pegadaian Bakal Sinergikan 100 Gerai Layanan dengan BRI dan PNM

“Untuk tahun depan, memang kami sedang menghitung ulang. Kami justru berharap lebih tinggi dari itu (12 juta) nasabah," kata Arief dalam siaran pers, Kamis (30/9/2021).

Arief menyebut target tersebut realistis dicapai seiring dengan penguatan ekosistem usaha yang lebih baik melalui Holding Umi.

Ia mengatakan, perseroan saat ini masih tetap konsisten dengan target yang telah ditentukan pada awal tahun 2021.

Kendati telah tergabung dalam Holding UMi, pihaknya tidak akan mengubah kualitas layanan dan produk jasa keuangan, namun akan memperkuat apa yang telah dilakukan PNM selama ini.

"Kami terus mencari peluang untuk mendorong percepatan naik kelas (para pelaku usaha binaan), meningkatkan layanan, dan pada akhirnya bisa memberikan kontribusi terhadap akselerasi aktivitas ekonomi lokal dan nasional," kata dia.

Baca juga: Proyek LRT Molor Bikin Biaya Bengkak, KAI Bakal Dapat PNM Rp 2,7 Triliun

Arief juga menyebut, saat ini, sinergi layanan dalam Holding UMi melalui integrasi gerai atau co-location, telah berjalan di 54 titik dan menuju 78 titik.

Perseroan optimistis penambahan integrasi kantor fisik masih akan bertambah lebih banyak lagi pada kuartal keempat 2021 dan berlanjut tahun depan.

Dia bilang, Holding UMi memberikan nasabah lebih banyak manfaat. Salah satunya, mengoptimalkan peran pemberdayaan PNM dengan penurunan biaya overhead.

Selain itu, jaminan kesinambungan pemberdayaan juga menjadi lebih kuat dengan tambahan fasilitas layanan jasa keuangan yang semakin lengkap karena dibantu oleh BRI dan Pegadaian.

“Yang tadinya PNM tidak bisa lakukan, sekarang bisa didukung oleh BRI sebagai induk holding dan Pegadaian sebagai sesama anggota holding. Ada jaminan penuh dengan efisiensi dan efektifitas proses yang akan kami lakukan bersama. Insya Allah segera bisa kami berikan keringanan beban bunga atau margin pada para nasabah," ujar Arief.

Baca juga: Holding Ultra Mikro Tidak Mengubah Model Bisnis BRI, Pegadaian, dan PNM

Di sisi lain, Holding Ultra Mikro ini juga memberikan biaya layanan jasa keuangan yang terjangkau.

Dengan demikian, PNM bisa lebih agresif dalam membantu pelaku usaha mikro naik kelas, melalui pembinaan yang semakin masif dan penyaluran pinjaman modal produktif dengan bunga cicilan yang lebih ringan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penjelasan DHL soal Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Penjelasan DHL soal Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Whats New
Stok Lampu Bisa Langka gara-gara Implementasi Permendag 36/2023

Stok Lampu Bisa Langka gara-gara Implementasi Permendag 36/2023

Whats New
IHSG Ditutup Naik 63 Poin, Rupiah Menguat di Bawah Level 16.200

IHSG Ditutup Naik 63 Poin, Rupiah Menguat di Bawah Level 16.200

Whats New
Jam Operasional Pegadaian Senin-Kamis, Jumat, dan Sabtu Terbaru

Jam Operasional Pegadaian Senin-Kamis, Jumat, dan Sabtu Terbaru

Whats New
Bos BI Optimistis Rupiah Bakal Kembali di Bawah Rp 16.000 Per Dollar AS

Bos BI Optimistis Rupiah Bakal Kembali di Bawah Rp 16.000 Per Dollar AS

Whats New
Mendag Ungkap Penyebab Harga Bawang Merah Tembus Rp 80.000 Per Kilogram

Mendag Ungkap Penyebab Harga Bawang Merah Tembus Rp 80.000 Per Kilogram

Whats New
Hadapi Tantangan Perubahan Iklim, Kementan Gencarkan Pompanisasi hingga Percepat Tanam Padi

Hadapi Tantangan Perubahan Iklim, Kementan Gencarkan Pompanisasi hingga Percepat Tanam Padi

Whats New
Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Whats New
Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan Jadi 6,25 Persen

Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan Jadi 6,25 Persen

Whats New
Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Earn Smart
Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Earn Smart
Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang jika Mau Maju

Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang jika Mau Maju

Whats New
United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

Whats New
Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Whats New
Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com