JAKARTA, KOMPAS.com - Apa itu tabungan emas BSI? Apa itu E-Mas di BSI? Pertanyaan semacam itu kerap muncul di kalangan publik terkait dengan produk Bank Syariah Indonesia atau Bank BSI.
Artikel ini dapat membantu Anda untuk mendapatkan penjelasan seputar tabungan emas BSI, termasuk mengenai harga emas BSI dan cara menabung emas di BSI Mobile.
Sebagai pengingat, Bank Syariah Indonesia merupakan bank hasil merger tiga bank BUMN, yaitu Bank Rakyat Indonesia Syariah (BRIS), Bank Syariah Mandiri (BSM), dan BNI Syariah (BRIS).
Baca juga: Daftar Biaya Transaksi Nasabah BSI di Mesin ATM Bank Lain
Tak heran, ada pula yang masih bertanya mengenai apa itu tabungan emas BSM. Kini, BSM sudah menjelma menjadi Bank BSI sehingga semua produk dan layanan yang berlaku saat ini adalah produk Bank Syariah Indonesia.
Tabungan e-mas dan gadai emas (tabungan emas BSI) adalah layanan kepemilikan emas melalui BSI Mobile dengan pembelian emas mulai dari Rp 50.000.
Dikutip dari laman resmi Bank BSI, dengan tabungan emas BSI, Anda bisa beli, jual, transfer, serta tarik fisik emas dan gadai emas online dengan mudah dan aman tanpa perlu datang ke cabang.
Produk ini berlaku bagi nasabah Bank Syariah Indonesia yang telah memiliki rekening tabungan rupiah (Tabungan Mudharabah atau Tabungan Wadiah) serta telah aktivasi BSI Mobile.
Baca juga: Migrasi ke BSI, Kartu BNI Syariah Tak Bisa Dipakai di Mesin ATM BNI
Bank Syariah Indonesia menyampaikan penjelasan mengenai sejumlah keunggulan menabung emas di BSI. Produk ini merupakan salah satu bentuk investasi emas yang terjangkau. Nasabah bisa menabung dalam bentuk emas mulai dari Rp 50.000.
Selain itu, prosesnya tergolong mudah dan murah. Nasabah tanpa repot ke gerai/toko emas, cukup melalui BSI Mobile, tanpa biaya transfer dan virtual account.
Yang terpenting adalah nyaman dan aman. Artinya, nasabah tidak repot menyimpan emasnya sendiri, dititipkan di lembaga yang terpercaya dan sesuai syariah.
Baca juga: Nasabah BSI Bisa Tarik Tunai Gratis di ATM Mandiri, Transaksi Lain Kena Biaya
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.