Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

India hingga Eropa, Ini Daftar Negara yang Dilanda Krisis Energi

Kompas.com - 13/10/2021, 17:09 WIB
Mutia Fauzia

Penulis

China

China sedang dilanda krisis energi yang menyebabkan keterbatasan daya listrik di Negeri Panda tersebut.

Dilansir dari Financial Times, terdapat beberapa faktor yang menyebabkan krisis energi di China.

Salah satunya yakni pemerintah China tengah secara agresif menutup tambang batu bara serta pembangkit listrik dengan bahan bakar batu bara.

Padahal di sisi lain, investasi terhadap sumber energi selain batu bara masih belum begitu besar di China.

Sementara sebesar 70 persen pembangkit listrik di seluruh daratan China masih mengandalkan batu bara.

Sebagian besar suplai batu bara China berasal dari Shanxi dan Provinsi Shanxi serta Mongolia Dalam. Kampanye anti korupsi telah mendisrupksi rantai pasok batu bara di China sejak tahun lalu.

Sementara, kebijakan yang saling tindih di China juga menyebabkan tambang di China enggan meningkatkan produksi.

Di sisi lain, konflik dagang antara China dan Australia pun menjadi faktor lain keterbatasan stok batu bara terjadi di China.

Baca juga: Krisis Energi Ancam Berbagai Negara di Dunia, Apa Penyebabnya?

India

CNBC memberitakan, India juga tengah mengalami krisis energi yang disebabkan oleh keterbatasan pasokan batu bara.

Sebagian besar pembangkit listrik India atau sekitar 70 persen, mengandalkan batu bara.

Sementara, saat ini pasokan batu bara di India sedang menipis di tengah roda perekonomian yang mulai berputar.

Ekonom Societe Generale Kunal Kundu mengatakan, India berisiko mengalami krisis energi di tengah pemulihan ekonomi.

Penyebabnya yakni sebagian besar ekonomi India bersumber pada aktivitas industri ketimbang jasa.

Data pemerintah pun menunjukkan, per 6 Oktober lalu, 80 persen dari total 135 pembangkit listrik di India hanya memiliki pasokan untuk bertahan selama 8 hari.

Bahkan lebih dari separuh jumlah tersebut hanya memiliki pasokan batu bara untuk dua hari atau kurang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com