Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Pinjam Uang di Shopee dengan SPinjam

Kompas.com - 24/12/2021, 23:12 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Muhammad Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Shopee merupakan perusahaan e-commerce asal Singapura yang juga menyediakan layanan keuangan ShopeePay, SPayLater dan SPinjam. Bagaimana cara pinjam uang di Shopee pinjaman dengan SPinjam?

Sebelumnya, perlu diketahui perbedaan ketiga layanan keuangan Shopee. ShopeePay adalah uang digital, SPayLater digunakan untuk berbelanja di Shopee dan bayar di kemudian hari, sedangkan SPinjam adalah Shopee pinjaman online.

SPinjam ini merupakan layanan dimana pengguna bisa melakukan cara pinjam uang di Shopee. Namun Shopee pinjaman ini hanya dapat diaktifkan pengguna terpilih Shopee untuk mengajukan pinjaman tunai di aplikasi Shopee.

SPinjam merupakan produk layanan Shopee pinjaman tunai yang disediakan oleh PT Lentera Dana Nusantara sebagai operator platform layanan ini. PT Lentera Dana Nusantara diawasi langsung oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sehingga pengguna tidak perlu takut pinjam uang di Shopee.

Baca juga: Cara Top Up Free Fire Diamond via Shopee dan Tokopedia

Mengutip situs resminya, SPinjam adalah produk pinjaman tunai untuk pengguna Shopee dengan fitur pengajuan mudah, bunga rendah, dan cicilan bulanan oleh PT Lentera Dana Nusantara sebagai pihak penyelenggara Shopee pinjaman dengan tenor 2, 3, 6, dan 12 bulan.

Cara pinjam uang di Shopee pinjaman.DOK. SHUTTERSTOCK Cara pinjam uang di Shopee pinjaman.

Cara pinjam uang di Shopee dengan mengaktifkan Shopee pinjaman ini cukup mudah. Pengguna terpilih yang sudah mengunduh dan registrasi di aplikasi Shopee, biasanya akan muncul notifikasi untuk mengaktifkan SPinjam di aplikasi Shopeenya.

Berikut cara pinjam uang di Shopee dengan mengaktifkan layanan SPinjam di aplikasi Shopee:

  • Buka aplikasi Shopee di ponsel.
  • Klik tab Saya lalu pilih SPinjam (Shopee pinjaman).
  • Klik Aktifkan Sekarang untuk cara pinjam uang di Shopee.
  • Masukkan kode verifikasi  OTP dan klik Lanjut.
  • Jika sudah mengaktifkan layanan SPayLater, periksa kembali nama yang tercantum di aplikasi sudah sesuai dengan nama KTP Anda. Namun jika bukan pengguna SPayLater, silakan upload foto KTP menggunakan kamera belakang dan posisikan KTP sesuai frame yang tersedia. Kemudian, pastikan informasi pribadi sesuai dengan informasi pada KTP.
  • Masukkan Informasi Tambahan, lalu klik Konfirmasi.
  • Pastikan data yang diisi pada informasi tambahan sudah benar dan nomor ponsel pada Kontak Darurat diawali dengan angka 0 dan tidak diawali dengan +62 atau 62.
  • Lakukan Verifikasi Wajah.
  • Klik Mulai Verifikasi Wajah. Cara pinjam uang di Shopee.
  • Arahkan wajah ke dalam frame yang tersedia dalam aplikasi dan pastikan mengambil gambar di ruangan dengan pencahayaan yang baik.
  • Setelah Verifikasi Wajah berhasil, akan muncul notifikasi pengajuan aktivasi SPinjam sedang diproses. Proses ini hanya akan memakan waktu beberapa menit.
  • Jika pengajuan aktivasi SPinjam telah disetujui, pengguna akan menerima pesan pop up bahwa Shopee pinjaman berhasil diaktifkan.

Baca juga: Gratis, Ini Cara Daftar Driver ShopeeFood

Jika mengalami kendala dalam proses verifikasi wajah saat melakukan cara pinjam uang di Shopee karena wajah tidak terdeteksi dan mendapatkan notifikasi “Sistem error. Silakan coba lagi.”, ikuti langkah-langkah di bawah ini:

  • Perbarui Layanan Google Play.
  • Coba kembali untuk verifikasi wajah, disarankan untuk coba minimal dua kali.
  • Jika tidak berfungsi, tunggu 10 menit dan pastikan ponsel terhubung dengan koneksi internet yang baik.
  • Restart ponsel coba kembali proses verifikasi wajah di atas sampai berhasil.

Demikian cara pinjam uang di Shopee dengan mengaktifkan layanan SPinjam atau Shopee pinjaman di aplikasi Shoppe. Jangan lupa untuk membaca syarat dan ketentuan pinjam uang di Shopee sebelum mengikuti instruksi aktivasi ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Whats New
Freeport Indonesia Catat Laba Bersih Rp 48,79 Triliun pada 2023, Setor Rp 3,35 Triliun ke Pemda Papua Tengah

Freeport Indonesia Catat Laba Bersih Rp 48,79 Triliun pada 2023, Setor Rp 3,35 Triliun ke Pemda Papua Tengah

Whats New
KPLP Kemenhub Atasi Insiden Kebakaran Kapal di Perairan Tanjung Berakit

KPLP Kemenhub Atasi Insiden Kebakaran Kapal di Perairan Tanjung Berakit

Whats New
Wamenkeu Sebut Suku Bunga The Fed Belum Akan Turun dalam Waktu Dekat

Wamenkeu Sebut Suku Bunga The Fed Belum Akan Turun dalam Waktu Dekat

Whats New
PNS yang Dipindah ke IKN Bisa Tempati Apartemen Mulai September

PNS yang Dipindah ke IKN Bisa Tempati Apartemen Mulai September

Whats New
RMKE: Ekspor Batu Bara Diuntungkan dari Pelemahan Rupiah

RMKE: Ekspor Batu Bara Diuntungkan dari Pelemahan Rupiah

Whats New
Antisipasi Darurat Pangan di Papua Selatan, Kementan Gencarkan Optimasi Lahan Rawa di Merauke

Antisipasi Darurat Pangan di Papua Selatan, Kementan Gencarkan Optimasi Lahan Rawa di Merauke

Whats New
Erick Thohir Minta Pertamina hingga MIND ID Borong Dollar AS, Kenapa?

Erick Thohir Minta Pertamina hingga MIND ID Borong Dollar AS, Kenapa?

Whats New
Nasabah Kaya Perbankan Belum 'Tersengat' Efek Pelemahan Nilai Tukar Rupiah

Nasabah Kaya Perbankan Belum "Tersengat" Efek Pelemahan Nilai Tukar Rupiah

Whats New
Apa Saja Penyebab Harga Emas Naik Turun?

Apa Saja Penyebab Harga Emas Naik Turun?

Work Smart
Bapanas Ungkap Biang Kerok Harga Tomat Mahal

Bapanas Ungkap Biang Kerok Harga Tomat Mahal

Whats New
Jadi BUMD Penyumbang Dividen Terbesar, Bank DKI Diapresiasi Pemprov Jakarta

Jadi BUMD Penyumbang Dividen Terbesar, Bank DKI Diapresiasi Pemprov Jakarta

Whats New
Kadin Sebut Ekonomi RI Kuat Hadapi Dampak Konflik di Timur Tengah

Kadin Sebut Ekonomi RI Kuat Hadapi Dampak Konflik di Timur Tengah

Whats New
Rupiah Tembus Rp 16.100, Menko Airlangga: karena Dollar AS Menguat

Rupiah Tembus Rp 16.100, Menko Airlangga: karena Dollar AS Menguat

Whats New
IHSG dan Rupiah Berakhir di Zona Hijau

IHSG dan Rupiah Berakhir di Zona Hijau

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com