Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Telkom Bakal Sediakan Akses Internet di Pos TNI Wilayah 3T

Kompas.com - 30/12/2021, 20:51 WIB
Elsa Catriana,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Telkom Indonesia mengaku akan memberikan dukungan infrastruktur telekomunikasi untuk TNI, termasuk akses internet di pos TNI yang berada di terluar, tertinggal, dan terdepan (3T). 

Direktur Enterprise and Business Service Telkom Indonesia Edi Witjara mengatakan, Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate dan Panglima Tentara Nasional Indonesia Jenderal Andika Perkasa sudah bertemu membahas infrastruktur telekomunikasi untuk TNI.

"Pada pertemuan ini dilakukan pembahasan terkait penyediaan titik akses internet di pos pelayanan TNI wilayah 3T sebagai bentuk jawaban atas tantangan komunikasi dalam menjaga keamanan dan pertahanan negara," ujarnya dalam siaran persnya, Kamis (30/12/2021).

Baca juga: Erick Thohir Angkat Eks Timses Jokowi dan Caleg PSI Jadi Komisaris KAI

Edi menilai, sektor pertahanan negara merupakan sektor yang krusial. Oleh karena itu, Telkom berkomitmen menyediakan dukungan infrastruktur telekomunikasi untuk TNI.

Sementara itu, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menuturkan, selama ini masih banyak titik operasi TNI yang belum terjangkau akses komunikasi.

“Saya menghadap Menteri Kominfo karena kami berharap mungkin ada solusi, dan ternyata benar-benar ada solusi,” ujarnya.

Lebih jauh, ia pun menjabarkan tantangan di wilayah perbatasan lain seperti pos TNI di Provinsi Maluku dan Maluku Utara, serta daerah yang dekat dengan Sulawesi Tenggara.

Baca juga: Pengusaha Minta BP Jamsostek dan BPJS Kesehatan Abaikan Keputusan Anies soal UMP 2022

Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate mengatakan, terkait kebutuhan telekomunikasi ICT TNI dan Kementerian Pertahanan, pemerintah memberikan anggaran melalui Telkom untuk mendukung sektor pertahanan bangsa.

Namun demikian, ia menilai perlu adanya peningkatan untuk infrastruktur telekomunikasi ICT TNI pada 2022.

“Tadi Pak Panglima menyampaikan apa saja kebutuhan telekomunikasi untuk TNI, dan Kominfo juga menyampaikan dan menjelaskan kegiatan yang sedang kami tangani, di dalamnya termasuk memberikan dukungan telekomunikasi bagi wilayah terluar,” kata Johnny.

Baca juga: Ini Sejumlah Aturan Penting Perbankan yang Diterbitkan Sepanjang 2021

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com