JAKARTA, KOMPAS.com – Bagi Anda pelanggan listrik PLN pascabayar (postpaid), penting untuk melakukan cek tagihan listrik PLN secara berkala. Hal ini agar pengguna tidak terlambat dalam pembayaran tagihan.
Pasalnya, pelanggan yang terlambat atau tidak membayar tagihan listrik akan dikenai denda atau pemutusan sambungan listrik. Lalu bagaimana cara cek tagihan listrik PLN?
Cara cek tagihan listrik sebenarnya sangat mudah. Pelanggan dapat mengecek tagihan listrik secara online atau cukup melalui ponsel secara mudah dan cepat.
Meski PLN rutin mengirim tagihan listrik, namun pelanggan dapat melakukan cek tagihan listrik secara mandiri. Apalagi cek tagihan listrik PLN ini biasanya dibutuhkan untuk pengaturan anggaran pengeluaran bulanan.
Baca juga: Jelang Tahun Baru, 166.200 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek
Dengan adanya cara cek tagihan listrik via online, pelanggan PLN pascabayar dapat memperkirakan secara akurat berapa biaya yang harus dikeluarkan selama sebulan.
Adapun bagi pelanggan listrik prabayar, cara cek tagihan listrik juga berguna untuk melihat riwayat pemakaian listrik dan biaya yang sudah dikeluarkan untuk membeli token pulsa.
Ada beberapa cara cek tagihan listrik PLN secara online yang bisa Anda pilih. Mulai dari cek tagihan listrik lewat website resmi PLN, aplikasi PLN Mobile, lewat Whatsapp (WA), SMS hingga call center PLN.
Untuk lebih rinci, berikut cara cek tagihan listrik PLN dengan berbagai metode:
Baca juga: Harga Bahan Pokok Diprediksi Akan Turun Perlahan Usai Tahun Baru
Selain lewat website resmi PLN, cek tagihan listrik juga dapat dilakukan melalui aplikasi PLN Mobile. Berikut langkah-langkahnya:
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.