Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Biaya dan Cara Mengurus Surat Keterangan Bebas Narkoba

Kompas.com - Diperbarui 27/08/2022, 14:33 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Muhammad Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Surat Keterangan Bebas Narkoba (SKBN) kerap kali dijadikan syarat dokumen melamar kerja dan masuk universitas. Bagaimana cara membuat surat bebas narkoba ini?

Surat Keterangan Bebas Narkoba dapat diterbitkan di kantor kepolisian setempat dan fasilitas kesehatan. Surat bebas narkoba ini menyatakan peserta tidak pernah mengonsumsi narkoba, psikotropika, serta zat-zat adiktif lainnya.

Pasalnya, penggunaan narkoba dapat memengaruhi kinerja seseorang di tempat kerja atau kampus. Oleh karena itu. Surat Keterangan Bebas Narkoba ini sering dijadikan dokumen persyaratan melamar kerja.

Umumnya, agar Surat Keterangan Bebas Narkoba ini bisa diterbitkan, pemohon harus melakukan prosedur pengetesan melalui urin dengan menggunakan bantuan alat urine screen plus.

Baca juga: Cara Membuat SKCK Untuk Syarat Pemberkasan CPNS 2021

Biaya tes bebas narkoba

Biaya mengurus surat bebas narkoba tergantung masing-masing tempat melakukan pengecekan. Mungkin akan lebih terjangkau jika tes bebas narkoba dilakukan di rumah sakit milik pemerintah atau Puskesmas.

Berdasarkan situs alodokter.com, biaya cek narkoba di rumah sakit dan klinik berkisar antara Rp 50.000 hingga Rp 500.000.

Cara membuat surat keterangan bebas narkoba

Surat bebas narkoba ini bisa diurus di fasilitas kesehatan, kantor polisi, dan kantor Badan Narkotika Nasional (BNN) melalui rangkaian uji lab untuk memastikan tubuh pemohon bebas dari narkoba.

Cara membuat surat keterangan bebas narkoba di Polri

Mengutip Kompas.com, berikut cara mengurus surat keterangan bebas narkoba di kantor Polres terdekat. Terdapat beberapa syarat untuk mendapatkan surat bebas narkoba, yaitu:

Baca juga: Habis Resign atau di-PHK? Ini Cara Pindah BPJS Kesehatan ke Mandiri

  • Surat pengantar dari kelurahan
  • Fotocopy kartu keluarga (KK) 1 lembar.
  • Fotocopy KTP 2 lembar.
  • Fotokopi akta kelahiran 1 lembar.
  • Pas foto 4x6 2 lembar (tidak ada ketentuan untuk warna latar/bebas).

surat keterangan bebas narkobaDokumen pribadi. surat keterangan bebas narkoba

Kemudian, berkas-berkas persyaratan itu diserahkan ke petugas di loket pembuatan SKBN di kantor Polri dan ikuti prosedur mengurus surat keterangan bebas narkoba sebagai berikut:

  • Petugas dari divisi reserse narkoba akan mengambil sampel tes urine.
  • Hasil tes urine biasanya akan keluar sekitar 30 menit setelah pengambilan sampel.
  • Ketika hasil tes urine menunjukkan negatif penggunaan narkoba, petugas akan mengeluarkan surat keterangan bebas narkoba dengan cap kepolisian.

Cara membuat surat keterangan bebas narkoba di fasilitas kesehatan

Sebelum melakukan uji surat bebas narkoba, beberapa rumah sakit menyarankan pasien untuk berpuasa selama 12 jam. Puasa dilakukan di malam hari hingga keesokan harinya sebelum tes dilaksanakan, sehingga hasil uji lab menjadi maksimal.

Berikut persyaratan mengurus surat bebas narkoba di fasilitas kesehatan yaitu:

Baca juga: Syarat dan Cara Membuat KTP Elektronik

  • Membawa pas foto berukuran 4x6 sebanyak dua lembar.
  • Membawa KTP asli.
  • Mengambil dan mengisi formulir pendaftaran.
  • Menyelesaikan biaya administrasi agar uji laboratorium dapat segera dilaksanakan
  • Mengambil sampel urine, lalu diberikan kepada pihak penguji lab.
  • Tunggu kurang lebih 30 menit untuk mendapatkan hasilnya.

Cara membuat surat keterangan bebas narkoba di BNN

BNN melayani urusan tes uji narkoba mulai pukul 8-12 siang. Pastikan datang lebih awal untuk mendapatkan nomor antrian pertama. Dengan demikian, tidak perlu menunggu lama apalagi merasa khawatir tidak dapat giliran untuk tes.

Adapun syarat yang harus dibawa untuk melakukan tes surat bebas narkoba di kantor BNN adalah:

  • Membawa pas foto berwarna ukuran 4x6 sebanyak 2 lembar.
  • Membawa KTP asli.
  • Mengambil dan mengisi form pendaftaran yang disediakan.
  • Membuat surat pernyataan tentang tujuan pelaksanaan tes.
  • Menyelesaikan urusan administrasi.
  • Mengikuti serangkaian tes.
  • Menunggu beberapa saat sampai hasil tes keluar.

Baca juga: Cara Cetak Kartu Keluarga Online dan Akta Lahir secara Mandiri

Demikian cara membuat surat keterangan bebas narkoba yang prosedur dan biayanya berbea tergantung lokasi tesnya. Surat bebas narkoba ini menjadi bukti seseorang bebas dari narkoba, psikotropika, serta zat-zat adiktif lainnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Konflik Iran Israel Memanas, Kemenhub Pastikan Navigasi Penerbangan Aman

Konflik Iran Israel Memanas, Kemenhub Pastikan Navigasi Penerbangan Aman

Whats New
Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Whats New
PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

Whats New
Daftar Lengkap Harga Emas Sabtu 20 April 2024 di Pegadaian

Daftar Lengkap Harga Emas Sabtu 20 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Tren Pelemahan Rupiah, Bank Mandiri Pastikan Kondisi Likuiditas Solid

Tren Pelemahan Rupiah, Bank Mandiri Pastikan Kondisi Likuiditas Solid

Whats New
LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah BPRS Saka Dana Mulia

LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah BPRS Saka Dana Mulia

Whats New
Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Spend Smart
Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Whats New
Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

Whats New
Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Whats New
Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com