Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IHSG Bakal Lanjutkan Penguatan? Simak Rekomendasi Saham Hari Ini

Kompas.com - 17/01/2022, 07:50 WIB
Kiki Safitri,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksikan menguat pada perdagangan di Bursa Efek Indonesia, Senin (17/1/2022). Pada Jumat (14/1/2022), IHSG menguat 35,04 poin (0,53 persen) pada 6.693,4.

Direktur Asosiasi Riset dan Investasi Pilarmas Investindo Maximilianus Nico Demus mengatakan, penguatan IHSG hari ini ditopang oleh sentiment positif melalui penyaluran insentif pada dunia usaha di tahun 2022 yang menjadi fokus pelaku pasar terkait efektivitas stimulus terhadap dampak pemulihan.

Menurut dia, insentif pajak dinilai dapat membantu pemulihan pada sektor riil dimana pemerintah juga telah berkomitmen untuk mendorong industry dalam negeri dapat pulih seperti sebelum pandemi.

Baca juga: IHSG Akhiri Pekan Hijau, BBCA dan ARTO Diburu Asing

Saat ini sektor yang telah mengalami pemulihan seperti manufaktur, perdagangan, pertanian dan pertambangan dinilai sudah cukup kuat untuk dapat melanjutkan pertumbuhannya.

“Berdasarkan analisa teknikal, kami melihat saat ini IHSG memiliki peluang bergerak menguat terbatas dengan berpotensi koreksi dan ditradingkan pada 6.626 – 6.737,” kata Maximilianus dalam rekomendasinya.

Sementara itu, tantangan jangka pendek pada tahun ini adalah penyebaran Covid-19 varian Omicron di Indonesia. Maximilianus mengatakan, pembatasan pergerakan yang terlampau ketat seperti pada tahun lalu diharapkan tidak terjadi kembali pada tahun ini, sehingga pertumbuhan industri dapat dimaksimalkan.

Hal senada disampaikan oleh Analis Panin Sekuritas William Hartanto yang mengatakan, hari ini IHSG berpeluang lanjutkan penguatan dengan uji resistance di level 6.700.

“IHSG berpotensi bergerak mixed cenderung menguat pada range dalam range 6.645 sampai dengan 6.754, dengan pengujian resistance di level 6.700,” kata William.

Bagaimana dengan saham-saham yang bisa dicermati hari ini?

Simak rekomendasi saham teknikal dari dua perusahaan sekuritas berikut:

1. Pilarmas Investindo
BBRI last price 4.180, support 4.130, resistance 4.310
EMTK last price 2.130, support 1.955, resistance 2.340
ASII last price 5.725, support 5.625, resistance 5.750, TP 5.500 - 6.250, Exit 5.550 - 5.875

2. Panin Sekuritas
MAPI rekomendasi speculative buy on breakout 790, TP 840 – 915, stop loss <735
MARK rekomendasi speculative and hold di atas 1.205 – 1.230, TP 1335 s/d 1400
UNTR rekomendasi buy 2.3000 – 23.350, stop loss <21.250. Support: 23.350

Baca juga: BJBR Rights Issue 925 Juta Saham, Ini Nominalnya

Disclaimer: Artikel ini bukan untuk mengajak membeli atau menjual saham. Segala rekomendasi dan analisa saham berasal dari analis dari sekuritas yang bersangkutan, dan Kompas.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Keputusan investasi ada di tangan Investor. Pelajari dengan teliti sebelum membeli/menjual saham.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com