Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membuat CV Lamaran Kerja yang Menarik di Microsoft Word

Kompas.com - Diperbarui 22/01/2023, 21:10 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Membuat curriculum vitae atau CV bisa menggunakan Microsoft Word. Jadi pelamar kerja tidak perlu mencari cara membuat CV yang rumit dengan aplikasi desain seperti Adobe Illustrator.

Dengan menggunakan Microsoft Word, pelamar kerja yang awam software pun bisa mengerti cara membuat CV lamaran kerja.

Pasalnya, sistem Microsoft Word lebih mudah dioperasikan dan tidak memerlukan teknik khusus.

Semakin mudah mengoperasikan aplikasi pembuat CV, maka pelamar kerja dapat memaksimalkan tampilan CV-nya sesuai yang diinginkan dan tidak hanya berpatokan pada template CV yang ada.

Cara membuat CV di Microsoft Word

Untuk membuat CV lamaran kerja di Microsoft Word, pengguna bisa memilih template atau mendesain CV sendiri. Pengguna juga bisa memanfaatkan aplikasi ini untuk merevisi CV-nya.

Baca juga: Cara Membuat dan Contoh CV Lamaran Kerja yang Menarik HRD

Bagaimana cara membuat CV yang menarik di Microsoft Word?

1. Cara membuat CV menggunakan template.

Microsoft Word menyediakan template CV yang bisa langsung digunakan oleh penggunanya meskipun tampilannya sangat sederhana.

Namun, jika pengguna ingin mendapatkan template CV yang lebih bervariasi, pengguna bisa mengunduh template CV khusus Microsoft Word di internet. Dengan cara mencarinya melalui mesin pencarian atau unduh di laman resmi Microsoft.

Berikut cara cara membuat cv lamaran kerja di Microsoft Word menggunakan template yang sudah disediakan, mengutip situs the balance careers:

Baca juga: Apa yang Dimaksud dengan Surat Lamaran Pekerjaan?

  1. Buka Microsoft Word di laptop atau PC.
  2. Klik menu File.
  3. Klik New dan pilih Resumes and CVs.
  4. Pilih template CV yang diinginkan.
  5. Masukkan informasi pribadi sesuai dengan template CV tersebut.
  6. Klik Save As jika CV sudah selesai diedit.

Ilustrasi CV lamaran kerja di Microsoft Word. Microsoft Word dapat menjadi opsi yang bagus untuk cara membuat cv yang menarik.PEXELS/LUKAS Ilustrasi CV lamaran kerja di Microsoft Word. Microsoft Word dapat menjadi opsi yang bagus untuk cara membuat cv yang menarik.

2. Cara membuat CV dengan desain sendiri.

Pengguna juga bisa membuat CV lamaran kerja agar desain CV dipastikan berbeda dengan pelamar kerja lain. Pengguna juga bisa melihat referensi template CV di internet.

Perlu diingat, desain CV lamaran kerja mencerminkan kepribadian pelamar kerja. Oleh karenanya, masukkan informasi yang detail dan ringkas di CV dengan tampilan yang tetap rapi.

Menurut laman How to Geek, ada beberapa pedoman yang disarankan untuk diikuti agar desain CV menarik, yaitu:

  1. Buka Microsoft Word dan buat dokumen baru.
  2. Atur margin dengan membuka tab Layout dan klik Margin. Ukuran margin terbaik adalah 1" untuk margin bawah dan 0,63" untuk margin samping.
  3. Klik OK jika sudah mengatur margin sesuai keinginan.
  4. Masukkan informasi pribadi berturut-turut sebagai berikut: kontak informasi, pengalaman pekerjaan, pendidikan, dan kemampuan tambahan.
  5. Atur penempatan informasi pribadi dengan menyisipkan tabel untuk setiap bagian. Jangan lupa untuk kreasikan desain tabel, misalnya dengan membuat garis putus-putus.
  6. Temukan Heading yang disukai dengan memilih menu Home lalu klik Styles.

Baca juga: Biaya dan Cara Mengurus Surat Keterangan Bebas Narkoba

Demikian, cara membuat CV di Microsoft Word menggunakan template ataupun mendesainnya sendiri. Pelamar kerja tidak perlu kesulitan dalam membuat CV lamaran kerja karena ada cara membuat CV yang menarik secara mudah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Konflik Iran Israel Memanas, Kemenhub Pastikan Navigasi Penerbangan Aman

Konflik Iran Israel Memanas, Kemenhub Pastikan Navigasi Penerbangan Aman

Whats New
Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Whats New
PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

Whats New
Daftar Lengkap Harga Emas Sabtu 20 April 2024 di Pegadaian

Daftar Lengkap Harga Emas Sabtu 20 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Tren Pelemahan Rupiah, Bank Mandiri Pastikan Kondisi Likuiditas Solid

Tren Pelemahan Rupiah, Bank Mandiri Pastikan Kondisi Likuiditas Solid

Whats New
LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah BPRS Saka Dana Mulia

LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah BPRS Saka Dana Mulia

Whats New
Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Spend Smart
Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Whats New
Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

Whats New
Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Whats New
Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com