Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Petrokimia Gresik Kembali Fungsikan Isoter di Kecamatan Babat Lamongan

Kompas.com - 23/02/2022, 11:00 WIB
Hamzah Arfah,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Kembali meningkatnya kasus Covid-19 dalam beberapa waktu terakhir, membuat PT Petrokimia Gresik mengaktifkan kembali fasilitas isolasi terpusat (isoter) di Desa Bedahan, Kecamatan Babat, Lamongan, bersama dengan Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 setempat, terhitung sejak Senin (21/2/2022) kemarin.

Sekretaris Perusahaan Petrokimia Gresik, Yusuf Wibisono mengatakan, langkah tersebut guna membantu upaya pemerintah dalam menanggulangi penularan dan penyebaran Covid-19. Terlebih, Petrokimia Gresik sudah ditunjuk sebagai Koordinator Satgas Tanggap Bencana Nasional BUMN Wilayah Jawa Timur.

"Dalam hal ini, kami memanfaatkan fasilitas perumahan dinas Petrokimia Gresik, yang berlokasi di Kecamatan Babat sebagai tempat Isoter," ujar Yusuf, dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Selasa (22/2/2022).

Baca juga: Petrokimia Gresik Imbau Petani Waspadai Pupuk Tiruan

Sebagai tempat Isoter, Petrokimia Gresik menyediakan dua unit rumah dinas berkapasitas 20 tempat tidur. Di samping itu, Petrokimia Gresik juga memberikan bantuan masker dan hand sanitizer. Adapun fasilitas pendukung lain untuk prosedur Isoter, dilaksanakan oleh Satgas Covid-19 Kecamatan Babat.

"Mudah-mudahan fasilitas isoter ini, dapat membantu menekan penularan Covid-19 di tengah masyarakat Lamongan, khususnya Kecamatan Babat," ucap Yusuf.

Adapun di Kecamatan Babat, terdapat homebase instalasi penjernihan air milik Petrokimia Gresik. Sehingga terdapat perumahan dinas perusahaan BUMN tersebut di sekitar wilayah operasional instalasi penjernihan air di Desa Bedahan, Kecamatan Babat.

Baca juga: Jelang Distribusi Pupuk Bersubsidi 2022, Petrokimia Gresik Gandeng 372 Distributor

Yusuf juga berharap, masyarakat tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penularan Covid-19, serta mengikuti program vaksinasi yang dijalankan pemerintah.

Camat Babat Johny Indrianto Firmansyah menambahkan, fasilitas Isoter ini merupakan upaya Pemerintah Kecamatan Babat bersama Petrokimia Gresik untuk mengurangi potensi penularan bagi kontak erat, seiring kasus Covid-19 yang terus menunjukkan peningkatan di Kecamatan Babat dalam beberapa hari terakhir.

Melansir akun instagram resmi Dinas Kesehatan Lamongan per Selasa (22/2/2022) malam pukul 19.00 WIB, total ada sebanyak 589 kasus aktif konfirmasi Covid-19. Dengan 47 kasus aktif Covid-19 tersebut di antaranya, disumbang dari Kecamatan Babat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com