Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dapat Pendanaan 29 Juta Dollar AS, Fintech Ini Targetkan Ekspansi ke Indonesia

Kompas.com - 01/03/2022, 22:05 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Volopay, startup fintech pengelolaan transaksi keuangan asal Singapura, yang didukung oleh Y Combinator, mengumumkan pendanaan Seri A sebesar 29 juta dollar AS.

Pendanaan strategis dari para investor blue-chip tersebut rencananya akan digunakan untuk ekspansi bisnis ke Indonesia.

Volopay menggabungkan akun bisnis, kartu perusahaan, pembayaran tagihan, penggantian biaya, kredit, cashback, dan otomatisasi akuntansi ke dalam satu platform tunggal.

Baca juga: Siap-siap, BRI Bakal Bagikan Dividen Rp 26,4 Triliun

 

Nantinya, Volopay dapat membantu UMKM dan start up untuk menghadapi masalah tingginya biaya pertukaran mata uang yang dikeluarkan untuk pembayaran internasional.

Pendanaan ini melibatkan beberapa investor seperti JAM Fund, Winklevoss Capital Management, Rapyd Ventures, Accial Capital, angel investor dan veteran bidang fintech, Jeffrey Cruttenden.

"Volopay adalah sebuah proyek ambisius. Anda harus memiliki lima startup yang berbeda untuk bersaing dengan Volopay. Saat ini, kami sedang membangun pusat kendali untuk perusahaan modern guna memenuhi seluruh kebutuhan manajemen keuangan mereka," kata Co-Founder dan CEO Volopay, Rajith Shaji dalam keterangan pers.

Ia bilang, Volopay sedang membuat platform pengelolaan keuangan terpadu untuk seluruh perusahan di seluruh dunia setelah ekspansi pasar kami di Asia Pasifik, Timur Tengah, dan Afrika.

Baca juga: Bareskrim Polri Tangkap Dua Petinggi KSP Indosurya, Ini Aset yang Disita

Ia percaya, peluncuran Volopay di Indonesia sangat dinantikan dan krusial karena memiliki potensi pertumbuhan pasar yang besar.

“Peluang pasar di sini sangat besar. Indonesia juga sering mencetak berbagai startup tingkat unicorn setiap tahunnya, dimana hal tersebut menciptakan dampak besar di ekonomi global," terang dia.

Sebagian dari dana pendanaan Seri A ini akan digunakan untuk peluncuran di berbagai pasar mendatang, inovasi teknologi baru, dan meningkatkan integrasi.

“Saya telah bekerja sama dengan tim Volopay yang luar biasa sejak tahap investasi awal. Kesuksesan Volopay dalam putaran Seri A ini tentunya didukung dengan pertumbuhan bisnis dan kemampuan tim untuk berinovasi dengan cepat dan platform yang dapat disesuaikan di berbagai wilayah yurisdiksi," kata Justin Mateen, pendiri Tinder dan JAM Fund.

Baca juga: BRI Rombak Komisaris dan Direksi, Ini Susunannya

Sebagai informasi, Volopay memungkinkan penggunanya untuk menyimpan uang dalam rupiah dan mata uang besar lainnya, seperti USD, SGD, EUR, GBP. Uang tersebut dapat digunakan sebagai pembayaran dan menghilangkan jumlah biaya valas yang terlalu tinggi akibat pembayaran internasional.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com