Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
SUKSES INSPIRATIF

Nicky Clara Wujudkan Mimpi Berdayakan Penyandang Disabilitas Indonesia

Kompas.com - 04/03/2022, 21:37 WIB
Hisnudita Hagiworo,
Agung Dwi E

Tim Redaksi

Salah satu wujud pemberdayaan yang dilakukan adalah dengan memberikan kesempatan magang bagi peserta “Pelatihan Barista Teman Disabilitas” yang dilakukan bersama Sunyi Coffee.

“Saya berterima kasih kepada para mitra dan stakeholders, seperti CIMB Niaga, yang memiliki komitmen besar untuk menciptakan lingkungan yang inklusif bagi teman disabilitas sehingga dapat memberikan kesempatan untuk terus berkembang dan menjadi mandiri dari segi ekonomi,” ujar Nicky.

Percaya pada proses dan tidak batasi diri

Berbekal pengalaman pribadi sebagai penyandang disabilitas yang mampu berdaya dan memberdayakan sesama, Nicky terus berupaya mendorong para penyandang disabilitas, khususnya perempuan, untuk bisa berdaya dan percaya dengan diri sendiri bahwa mereka bisa menggapai mimpinya.

Limitation is only a mindset. Jangan pernah batasi diri, walaupun kita memiliki keterbatasan. If you want to do something, just try and do it,” tutur Nicky.

Peraih gelar Master of Business Administration dari Institut Teknologi Bandung (ITB) itu percaya bahwa mimpi menjadi bagian holistik dari kehidupan manusia. Semua hal yang ia raih saat ini berawal dari mimpi-mimpinya sejak dulu.

Baca juga: Bantu Disabilitas, KemenKopUKM Berikan Pelatihan Vocational di Surakarta

Ia sendiri pun mengaku masih memiliki mimpi yang menunggu untuk diwujudkan, yaitu memberdayakan 30 juta teman disabilitas di seluruh Indonesia. Mimpi ini akan diwujudkan melalui beragam program dan kegiatan yang akan ia kembangkan ke depan.

It’s always start with a dream. Saya selalu catatkan mimpi saya di papan tulis, di kamar tidur, di meja, dan sekarang di handphone. Catatan ini menjadi reminder that there are a lot of things we need to achieve,” ujar Nicky.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com