Oleh: Alifia Riski Monica dan Ikko Anata
KOMPAS.com - Memiliki asuransi, memiliki segudang manfaat yang dapat dinikmati. Hidup di tengah ketidakpastian, terlebih masih dengan ancaman virus Covid-19 membuat kita was-was akan masa depan.
Penting untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, dan asuransi hadir memberikan jawabannya.
Beragam jenis asuransi dapat dimiliki sesuai dengan manfaat yang Anda inginkan. Tak hanya menjamin diri sendiri, asuransi juga bisa menjamin keluarga dari kerugian finansial, jika suatu saat terjadi hal yang tidak diinginkan.
Jika Anda masih mempertanyakan waktu yang tepat untuk memiliki asuransi, maka jawabannya adalah sekarang. Pilih jenis perlindungan dan premi yang sesuai dengan kebutuhan dan anggaran Anda.
Saat membeli asuransi, perhatikan juga istilah-istilah yang terdapat di dalamnya.
Jangan khawatir! Dion Rafael, seorang Insurance Advisor akan mengajak Anda berkenalan dengan istilah penting dalam asuransi dan bisa Anda dengarkan melalui siniar CUAN bertajuk “Arti Klaim? Begini Cara Klaim Asuransi”
Asuransi memiliki banyak istilah yang mungkin terdengar asing bagi orang awam, terlebih lagi banyak istilah yang masih berbahasa Inggris. Berikut istilah asuransi yang bisa Anda simak, sebelum memutuskan untuk membeli asuransi.
Polis asuransi adalah kontrak perjanjian kerja sama secara tertulis antara penanggung asuransi (perusahaan) dengan nasabah pemegang polis.
Di dalamnya tertulis syarat dan ketentuan umum asuransi; rincian biaya premi yang harus dibayar, nama tertanggung, dan data pemegang polis. Perlu dicatat, tiap jenis asuransi tentu memiliki polis yang berbeda-beda.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.