JAKARTA, KOMPAS.com – Cara tarik tunai tanpa kartu bisa dilakukan dengan mudah dan praktis. Saat ini, sejumlah bank besar seperti BCA, BRI, BNI, dan Bank Mandiri sudah menyediakan layananan transaksi tarik tunai tanpa kartu debit di ATM.
Adanya cara tarik tunai tanpa kartu tentu memudahkan nasabah. Terutama bagi mereka yang sering lupa membawa dompet atau kartu debit saat hendak mengambil uang di tabungan melalui mesin ATM.
Selain itu, layanan transaksi tarik tunai tanpa kartu juga akan membantu nasabah yang kehilangan kartu ATM atau belum menukar kartu debit terbaru. Seperti diketahui, saat ini sejumlah bank telah memblokir penggunaan kartu ATM berbasis magnetik strip.
Jika nasabah belum menukarkan kartu ATM berbasis chip, kartu ATM berbasis magnetik strip sudah tidak bisa digunakan lagi. Sebagai solusi melakukan penarikan uang, bisa menggunakan cara tarik tunai tanpa kartu di ATM Bank BCA, BRI, BNI, dan bank Mandiri.
Baca juga: Pahami Batas Kecepatan Mobil di Jalan Tol agar Tidak Kena Tilang
Karena itu, cara tarik tunai tanpa kartu BCA, BRI, BNI, dan Bank Mandiri menjadi hal yang penting untuk dipahami. Agar proses penarikan uang dari ATM tidak mengalami hambatan meski kartu ATM nasabah sedang bermasalah.
Umumnya, cara tarik tunai tanpa kartu BCA, BRI, BNI, dan Bank Mandiri dapat dilakukan jika nasabah sudah mengaktifkan layanan m-banking atau internet banking. Selanjutnya, nasabah bisa mengikuti beberapa petunjuk berikut supaya tarik tunai tanpa kartu ATM berhasil.
Lantas, bagaimana cara tarik tunai tanpa kartu BCA, BRI, BNI, dan Bank Mandiri? Simak penjelasannya berikut ini.
Untuk dapat melakukan transaksi tarik tunai tanpa kartu BCA, nasabah hanya perlu mengakses BCA mobile. Berikut langkah-langkah atau cara tarik tunai tanpa kartu BCA di ATM sebagaimana dikutip dari laman bca.co.id:
Baca juga: Harga Rokok Per Batang Murah, Rp 500-Rp 2.000, KPAI: Angka Perokok Anak Masih Tinggi
Selain BCA, nasabah Bank Rakyat Indonesia atau BRI juga bisa melakukan tarik tunai tanpa kartu ATM melalui aplikasi BRImo. Berikut langkah-langkahnya:
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.