JAKARTA, KOMPAS.com – DANA adalah salah satu e-wallet populer dan banyak digunakan. Dompet digital yang satu ini menyediakan banyak kemudahan bagi penggunanya dalam melakukan berbagai transaksi nontunai, termasuk dalam hal cara top up DANA.
Cara top up DANA sendiri bisa dilakukan melalui berbagai platform. Mulai dari top up DANA lewat ATM, mobile banking, internet banking, hingga gerai minimarket seperti Alfamart, Alfamidi, dan Indomaret.
Top up DANA diperlukan jika pengguna ingin menggunakan aplikasi ini dalam melakukan transaksi nontunai dan nonkartu. Jika saldo DANA tidak tersedia, maka transaksi menggunakan dompet digital ini tentu tidak dapat dilakukan.
Bagi pengguna baru yang masih bingung tentang bagaimana cara top up DANA, jangan khawatir. Karena cara top up DANA bisa dilakukan secara mudah, cepat dan praktis.
Baca juga: Jumlah Transaksi BNI Melalui QRIS Tembus Rp 297 Miliar
Pengguna yang belum upgrade akun premium, jumlah maksimal top up DANA adalah Rp 2 juta. Sedangkan untuk akun premium, jumlah maksimal top up DANA menjadi Rp 10 juta.
Adapun minimal top up DANA lewat ATM, mobile banking, internet banking adalah Rp 10.000. Sementara minimal top up DANA di Alfamart, Alfamidi, Indomaret, dan minimarket lainnya sebesar Rp 50.000.
Pengguna juga bisa memilih nominal top up DANA Rp 100.000 hingga maksimal Rp 500.000 dengan kelipatan Rp 50.000.
Untuk diketahui, DANA memiliki layanan kirim dan minta saldo antar pengguna hingga 10 kali gratis transfer ke seluruh bank. Jika kuota habis, akan dikenakan biaya admin sebesar Rp4.500 per transaksi.
Baca juga: Mudah, Begini Cara Beli Tiket Bioskop Online lewat BCA Mobile
Sebelum melakukan top up DANA via BRI, pastikan Anda sudah menyiapkan nomor Virtual Account. Nomor Virtual Account muncul di aplikasi DANA pada menu 'Isi Saldo' dan pilih logo 'BRI' di bagian Transfer Bank.
Adapun kode BRIVA untuk top up DANA adalah (88810) + nomor handphone terdaftar. Misalnya 88810 08125642312. Berikut cara top up DANA via ATM BRI:
Baca juga: ESDM Klaim Tarif Listrik Indonesia Lebih Murah Dibanding Negara Lain di ASEAN
Baca juga: CrediBook Raih Pendanaan Seri A Sebesar 8,1 juta Dollar AS
Dilansir dari laman resmi DANA, berikut cara top up DANA di Alfamart dan Alfamidi:
Baca juga: Ini 6 Aplikasi Investasi Bodong yang Berasil Terungkap Sepanjang 2022
Nah, itulah informasi seputar cara top up DANA lewat ATM dan gerai minimarket secara mudah, praktis, dan cepat. Bagi Anda yang belum memiliki rekening bank, top up DANA di Alfamart, Alfamidi, dan Indomaret bisa menjadi pilihan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.